Tri Indroyono

Duel ‘North West Derby’ yang Tidak Seimbang, Kembali Tersaji

Foto: Twitter

LIVERPOOL, SUDUTPANDANG.ID – Rasa percaya diri Liverpool jelang menghadapi Manchester United (MU) dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Rabu (20/4/22) dinihari WIB, tidak boleh berlebihan. Setidaknya hal itulah yang diserukan Jurgen Klopp kepada anak-anak asuhnya jelang laga bertajuk North West Derby yang tidak seimbang, kembali tersaji di Stadion Anfield nanti.

Meski tidak sebanding, Kloop tetap akan memperhitungkan MU, seiring ambisi mereka finis di zona empat teratas klasemen akhir Liga Primer. Saat ini MU menempati urutan kelima dalam daftar klasemen sementara dengan 54 poin dari 32 laga.

Kemenkumham Bali

Tim berjuluk Setan Merah itu hanya tertinggal tiga angka dari batas akhir zona Liga Champions atau empat teratas, hunian Tottenham Hotspur yang juga telah melakoni 32 laga. Alasan itulah yang membuat Klopp akan tetap mewaspadai ancaman Setan Merah.

Maklum, Klopp khawatir para terbuai usai mengalahkan Manchester City 3-2 di semifinal Piala FA, akhir pekan kemarin.

BACA JUGA  Kalahkan Mbappe, Lionel Messi Jadi Pemain Terbaik

“Kami mengalahkan Manchester City (di Piala FA) dalam pertandingan yang sangat sulit dan intens. Dalam tiga hari kami bermain lagi melawan Manchester United. Mereka sedang berjuang untuk masuk Liga Champions musim depan, sehingga kami harus waspada dan secara historis menghadapi Manchester United bukan pertandingan yang bersahabat bagi Liverpool,” kata Klopp, dikutip Liverpool Echo.

Di sisi lain, MU masih belum menunjukkan performa yang meyakinkan musim ini. Meski menang 3-2 Norwich City di laga terakhirnya, secara permainan tim besutan Ralf Rangnick itu masih belum tampil konsisten.

Begitu juga dengan performa sang bintang, Cristiano Ronaldo yang masih belum stabil. Tidak heran jika redaksi memprediksi Setan Merah masih akan kesulitan untuk meredam perlawanan Sadio Mane dan kawan-kawan pada laga nanti. Apalagi Liverpool sadar, mereka tidak boleh gagal menang.

Pasalnya, sekali saja gagal menang, maka upaya The Reds, julukan Liverpool, meraih gelar Liga Primer, sekaligus menguikir ‘quadruple-winners’ atau empat gelar sekaligus, tidak akan terwujud musim ini. Untuk itu, Klopp juga menginstruksikan agar para pemain tetap menunjukkan sikap haus gelar dengan cara yang elegan.

BACA JUGA  Ryo Matsumura Curhat soal Beratnya Latihan dengan Thomas Doll

“Kami harus marah dengan cara yang elegan dan semua hal semacam ini,” tegas pelatih asal Jerman itu.

Di sisi lain, Rangnick gagal menginspirasi dalam mengubah peruntungan MU sejak ditunjuk sebagai pelatih tahun lalu. Hal inilah yang kemungkinan bakal dimaksimalkan Klopp untuk terus menguntit City dan bahkan menggusur mereka dari singgasana klasemen. Saat ini Liverpool berada di urutan kedua dengan 73 poin dari 31 laga. The Reds, tertinggal satu angka dari City yang baru akan bentrok dengan Brighton & Hove Albion di Stadion Etihad, Kamis (21/4/22), dinihari WIB. (red)

Foto: Twitter

Liverpool vs Manchester United
Rabu (20/4/22), 02.00 WIB
Stadion Anfield

REKOR PERTEMUAN:
24/10/21, Man United vs Liverpool 0-5
14/05/21, Man United vs Liverpool 2-4
25/01/21, Man United vs Liverpool 3-2
17/01/21, Liverpool vs Man United 0-0

BACA JUGA  Cetak Sejarah, Liverpool Juara Piala Dunia Antarklub

PRAKIRAAN PEMAIN:

Liverpool (4-3-3): Alisson (g); Alexander-Arnold, Matip, Van Dijk, Robertson; Henderson, Fabinho, Thiago; Salah, Firmino, Mane.

Man United (4-2-3-1): De Gea (g); Wan-Bissaka, Lindelof, Maguire, Telles; Matic, Pogba; Elanga, Fernandes, Sancho; Ronaldo.

Tinggalkan Balasan