Hemmen
Bekasi  

Ketua SMSI Jaktim Kunjungi Anggota Komisi VIII DPR-RI Obon Tabroni

Ketua SMSI Jaktim Wisnu Wicaksana, mengunjungi kediaman Obon Tabroni, Anggota Komisi VIII DPR-RI di Perum Telaga Murni Blok B1/16, Telaga Murni, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jumat (2/12/2022)/Foto:Istimewa

BEKASI, SUDUTPANDANG.ID – Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Jakarta Timur (Jaktim), Wisnu Wicaksana, mengunjungi kediaman Obon Tabroni, anggota Komisi VIII DPR-RI di Perum Telaga Murni Blok B1/16, Telaga Murni, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jumat (2/12/2022).

Wisnu menuturkan, kunjungan itu untuk mempererat tali silaturahmi dengan wakil rakyat yang akrab disapa Bang Obon tersebut.

Idul Fitri Kanwil Kemenkumham Bali

Ia menilai legislator Fraksi Gerindra ini dikenal pembela hak buruh. Sosok yang humanis, merakyat dan memiliki jiwa sosial.

“Saya sudah mengenal sosok Bang Obon beberapa tahun yang lalu. Bang Obon juga sosok yang rendah hati, humanis dan merakyat. Beliau juga sangat peduli kepada masyarakat bawah, khususnya konstituennya di Dapil Jabar VII (Kabupaten Bekasi, Karawang dan Purwakarta),” ungkapnya.

“Sudah beberapa kali saya menjembatani segala keluh kesah dan aspirasi masyarakat ke beliau, dan alhamdulilah beliau selalu sigap mendengar serta menyikapinya,” tambah Wisnu.

Pada kesempatan yang sama, Obon Tabroni mengucapkan terima kasih atas kunjungan silaturahmi tokoh muda dari media Wisnu Wicaksana yang saat ini menjabat Ketua SMSI Jaktim.

“Berkah bagi saya pagi-pagi didatangi tamu, satu tokoh agama dari Bekasi dan satu lagi tokoh muda dari media,” ujarnya.

“Saya ucapkan terima kasih atas kunjungan silaturahminya, Bang Wisnu memang sudah beberapa lama kita tidak bertemu,” sambung pria bersahaja kelahiran Kabupaten Bekasi ini.

Ia pun mengapresiasi peran media saat ini yang menurutnya luar biasa, bisa membawa perubahan untuk masyarakat.

“Saya juga mengucapkan selamat dan sukses untuk pelaksanaan Rakernas SMSI yang akan diselenggarakan pada tanggal 13-14 Desember 2022 mendatang,” pungkas tokoh buruh Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia ini.(PR)

Barron Ichsan Perwakum

Tinggalkan Balasan