Billy Syahputra Ajarkan Kekasih Berpuasa Saat Ramadan

Billy Syahputra
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya (Foto: Net)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID –Selebritas Billy Syahputra baru-baru ini membagikan kisahnya dalam mengajarkan sang kekasih, Vika Kolesnaya, untuk berpuasa. Bukan sekadar mengenalkan ajaran Islam, Billy menegaskan bahwa langkah tersebut lebih kepada menumbuhkan sikap toleransi dan penghormatan terhadap orang-orang yang menjalankan ibadah puasa.

Dalam sebuah wawancara di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Billy mengungkapkan bahwa Vika, yang berasal dari Belarusia, memiliki rasa ingin tahu yang tinggi terhadap budaya dan kebiasaan yang dijalankan di Indonesia. Meski belum mampu berpuasa sehari penuh, Billy mengapresiasi niat baik kekasihnya yang berusaha memahami dan menghargai ibadah puasa.

Ucapan Sudut Pandang untuk Bupati Pasuruan

“Satu, untuk menghargai orang berpuasa, dia juga sudah bisa menghargai, memang dia pintar menghargai orang lain,” ujar Billy.

BACA JUGA  Waduh! Bali Masih PPKM Level 3, Sesama WNA Ribut di Diskotik

Selain itu, Billy juga menyebut bahwa Vika adalah sosok yang baik dan terus belajar mengenai kebiasaan serta nilai-nilai yang dianut pasangannya.

Namun saat ditanya tentang kelanjutan hubungan mereka ke arah yang lebih serius, Billy tak menampik kemungkinan tersebut. Ia juga menegaskan bahwa niatnya mengajarkan Vika berpuasa bukan semata-mata sebagai persiapan menuju pernikahan, melainkan sebagai bentuk pembelajaran untuk saling menghargai satu sama lain.

“Kalau serius pasti serius, lah, dan iya niat lagi, tetapi semata-mata mengajarkan Vika itu, ya intinya, untuk saling menghargai,” kata Billy.(04)