Fokus Barcelona Untuk Dua Kompetisi Tersisa

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez. (Foto: El Mundo Deportivo)

BARCELONA, SUDUTPANDANG.ID – Pasca tersingkir dari Copa del Rey, pelatih Barcelona, Xavi Hernandez lantas menjelaskan fokus tim asuhannya di dua kompetisi tersisa musim ini. Selain La Liga Spanyol, tim Catalan itu masih harus berjuang di Liga Eropa UEFA musim ini.

Hal itu ia beberkan, Senin (24/1/22). Menurut Xavi, sulit bagi Barcelona untuk mengejar ketertinggalan dari Real Madrid dan menjadi jawara Liga Spanyol musim ini. Meski demikian, tim Catalan setidaknya masih bisa mengamankan tiket ke Liga Champions musim depan. Kans itu masih terbuka lebar bagi Frenkie de Jong dan kawan-kawan.

Kemenkumham Bali

Barcelona bahkan bisa mengamankan tiket Liga Champions lewat dua jalur berbeda. Jalur pertama didapatkan anak-anak asuh Xavi jika mampu menjuarai Liga Eropa UEFA musim ini. Jalur kedua, bisa diraih jika mereka finis di urutan empat teratas klasemen akhir Liga Spanyol musim ini. “Inilah yang akan menjadi fokus kami di laga-laga tersisa musim ini,” kata Xavi saat ditanya mengenai fokus timnya, seperti dikutip El Mundo Deportivo.

BACA JUGA  Inilah Penyebab Yasonna Laoly Didemo Warga Tanjung Priok

Di Liga Eropa UEFA musim ini, Barcelona kini menapaki babak 16 besar dan akan berhadapan dengan wakil Serie A Italia, Napoli dalam dua leg. Pasukan Xavi akan menjamu Napoli lebih dulu pada leg pertama, 18 Februari mendatang sebelum menjadi tamu di San Paolo, satu pekan berselang. “Ini akan menjadi pertandingan yang sulit buat kami. Tapi masih banyak waktu untuk memikirkan pertandingan itu,” pungkas Xavi.

Sementara di Liga Spanyol, Barcelona berada di tangga kelima klasemen sementara Liga Spanyol dengan 35 poin dari 21 laga. Pasukan Xavi itu tertinggal satu angka dari batas akhir zona Liga Champions, hunian Atletico Madrid. Hasil itu diperoleh berkat kemenangan atas tuan rumah Deportivo Alaves 1-0 di Stadion de Mendizorroza, Senin (24/1/22) dinihari WIB. De Jong menjadi pahlawan kenangan Barcelona di laga itu, berkat golnya di menit ke-87.

BACA JUGA  Serang Ukraina, Rusia Dilarang Ikut Pameran Telekomukasi Terbesar Dunia

Bagi Xavi, untuk dapat mengamankan tempat di zona Liga Champions klasemen Liga Spanyol musim ini, tidak mudah. Terlebih dengan persaingan ketat yang diperlihatkan tiga tim di bawah Real Madrid, yakni Sevilla, Real Betis, dan Atletico. “Untuk bisa ke sana (zona Liga Champions), kami memerlukan kerja keras yang lebih dari ini. Inilah yang akan menjadi fokus para pemain kami di sisa musim ini,” tuntas Xavi. (red)

Tinggalkan Balasan