Hemmen

Andrew Andika Kembali Mangkir dalam Sidang Cerai

Andrew Andika
Artis Andrew Andika (foto:Net)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID –Sidang perceraian artis sinetron Andrew Andika sudah dan Tengku Dewi Kembali digelar di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Kamis (27/6/2024).

Namun sidang kali ini kembali ditunda, lantaran keduanya tak hadir. Bahkan Andrew Andika tak menunjuk kuasa hukum untuk mewakilinya di persidangan.

Kemenkumham Bali

Pihak Tengku Dewi juga tak tahu alasan Andrew Andika kembali mangkir dari persidangan.

“Tadi sih alasannya panggilan sudah diterima oleh pihak tergugat, cuma kenapa enggak datang saya enggak tahu ya,” kata Tiara Octavia selaku kuasa hukum Dewi, Kamis (27/6/2024).

Majelis hakim Pengadilan Agama Cibinong akan memanggil kembali Andrew untuk persidangan pekan depan.

Jika Andrew tak hadir, maka persidangan akan dilanjutkan tanpa melibatkan pihak tergugat.

BACA JUGA  Denny Cagur Jawab Gosip Habiskan Dana Kampanye Rp 20 Miliar

“Kalau tidak hadir, sidang akan dilanjutkan ke agenda selanjutnya yaitu pembuktian, kesimpulan, putusan. Jadi sidang dilanjutkan tanpa hadirnya tergugat,” kata Tiara.

Diketahui, Tengku Dewi menggugat cerai Andrew pada 6 Juni 2024. Tengku Dewi hanya menuntut hak asuh anak dan nafkah sebesar Rp 20 juta per bulan dalam gugatannya.

Harta gana-gini tak masuk dalam poin gugatan karena keduanya sudah memiliki perjanjian pra-nikah untuk pisah harta.(04)