Bank Indonesia Sebut Modal Asing Masuk Rp7,66 Triliun

Logo Bank Indonesia. FOTO: dok.BI

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono mencatat aliran modal asing masuk bersih di pasar keuangan domestik mencapai Rp7,66 triliun selama periode 15-18 Januari 2024.

“Nilai tersebut terdiri dari aliran modal asing masuk bersih di pasar Surat Berharga Negara (SBN) sebesar Rp5,52 triliun, di pasar saham Rp0,65 triliun dan di Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI) Rp1,50 triliun,” jelas Erwin Haryono, Sabtu, dikutip dari Antaranews.

Kemenkumham Bali

Berdasarkan data transaksi dari awal tahun 2024 hingga 18 Januari 2024, total modal asing masuk bersih di pasar SBN mencapai Rp5,72 triliun, di pasar saham Rp9,83 triliun dan di SRBI Rp13,67 triliun. (06)

BACA JUGA  Darmadi: Peran Penting BUMN Melalui Program Pemberdayaan Umat Mutlak Diperlukan