SURABAYA, SUDUTPANDANG.ID – Fenomena tanah ambles terjadi di Jalan Pakis Argosari, Dukuh Pakis, Surabaya, Jumat (30/12/2022) kemarin..
Tanah seluas 15 kali satu meter di depan rumah Gendut Wibowo dan Lini Delina ambles dengan kedalaman sekitar dua meter.
Kepala BPBD Surabaya Hidayat Syah mengatakan tanah ambles itu terjadi tepat didepan rumah seorang warga di jalan Pakis Argosari, Dukuh Pakis, Surabaya, saat seorang Asisten Rumah Tangga (ART) yang mendengar suara pot terjatuh.
“Saat dicek keluar pagar akses jalan masuk rumah sudah dalam keadaan ambles,” kata Hidayat lewat keterangan tertulisnya, Jumat (30/12).
Melihat kejadian mengerikan tersebut, si ART langsung melaporkannya ke BPBD Surabaya. Dengan sigap, petugas pun langsung menuju ke lokasi untuk melakukan pengecekan.
Menurut Hidayat, tanah ambles di depan rumah warga membuat akses jalan masuk terputus. Namun, kondisi rumah tersebut masih aman.
“Untuk rumah masih bisa ditempati dan hanya mengalami kerusakan pada akses jalan masuk rumah saja,” ucapnya.
Sementara itu untuk akses jalan raya, Hidayat memastikan tetap aman dan masih bisa dilewati pengendara meski hanya setengah jalan.
“Akses jalan raya masih bisa dilewati hanya setengah jalan,” ujar Hidayat.
Saat ini, pihaknya juga langsung bergerak untuk membuat jembatan sementara meski hanya menggunakan bambu untuk akses keluar masuk rumah yang terdampak.
Hingga kini belum dipastikan apa penyebab tanah ambles tersebut. Yang pasti BPBD sudah berkoordinasi dengan Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) Kota Surabaya untuk melakukan perbaikan jalan akibat kejadian tersebut. (06)