KEDIRI, SUDUTPANDANG.ID – Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) ke-122 Kodim 0809/Kediri terus melakukan berbagai upaya untuk membantu masyarakat. Salah satu bentuk kepedulian dengan membagikan paket sembako bagi masyarakat kurang mampu di lokasi TMMD.
Satgas TMMD ke-122 Kodim 0809/Kediri membagikan paket sembako bagi masyarakat kurang mampu di lokasi TMMD.
Secara simbolis, Dandim 0809/Kediri Letkol Inf Aris Seriawan, S.H., selaku Dansatgas TMMD menyerahkan paket sembako di Lapangan Desa Pagung, Kecamatan Semen Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Kamis (3/10/2024).
“Paket sembako yang diberikan oleh Satgas TMMD ini merupakan bagian dari upaya untuk mengurangi angka stunting di wilayah Kodim 0809/Kediri. Stunting adalah kondisi yang dialami oleh anak yang pertumbuhannya terhambat,” ujar Dandim, Kamis (3/10/2024)
Menurutnya, kondisi ini dapat mempengaruhi pertumbuhan fisik dan perkembangan kecerdasan anak.
“Paket sembako tersebut diharapkan dapat membantu orang tua dalam menyediakan makanan bergizi untuk anak-anak mereka,” harapnya.
Dansatgas TMMD mengungkapkan bahwa tujuan dari kegiatan ini untuk membantu masyarakat, terutama orang tua yang anaknya mengalami stunting.
“Kami berharap dengan adanya bantuan paket sembako ini, anak-anak yang mengalami stunting dapat mendapatkan gizi yang cukup sehingga pertumbuhan mereka dapat lebih baik,” harapnya.(CN/01)