JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Artis dan pedangdut Dewi Perssik diam-diam sudah memiliki akun Instagram baru. Jika sebelumnya sudah tidak aktif, kini nama Instagram barunya @dewiperssikreal.new.
Dewi Perssik kini lebih banyak memposting foto-foto selfie dan kegiatan sehari-harinya di Instagram. Saat selfie, kaos yang dikenakan olehnya adalah pemberian komika Kiki Saputri.
Happy satnite…T-shirt @kikysaputrii,” tulis Dewi Perssik, Sabtu 17 Juli 2021.
MAMI KECE ?? Terimakasih mami yang super duper baik hati sudah mau membantu usaha kaos Kiky di @kayaraya.official,” balas Kiky Saputri.
Sebelumnya, dari info pemberitaan Dewi Perssik menjelaskan alasan akun Instagramnya mendadak hilang ternyata sempat mendapat teguran dari Instagram.
Istri Angga Wijaya itu ditegur setelah merepost berbagai macam akun yang disebut membelanya dalam perseteruannya dengan selebgram bernama Denise. Dewi Perssik sempat mendatangi rumah Denise.
“Jadi kemaren kenapa, kemaren itu memang ada teguran dari Instagram. Jadi aku merepost orang-orang yang membela aku itu banyak banget. Banyak itu mereka menghina si cadel (Denise),” kata Dewi dalam unggahan pada akun Tiktok resminya, belum lama ini.