Tri Indroyono
Bali  

Perkuat Sinergitas, Kakanwil Kemenkumham Bali Bertemu Kapolda

Perkuat Sinergitas, Kakanwil Kemenkumham Bali Bertemu Kapolda
Kakanwil Kemenkumham Bali, Pramella Yunidar Pasaribu beserta jajaran bersilaturahmi ke Kapolda Bali, Irjen Pol Ida Bagus Kade Putra Narendra, Kamis (18/4/2024). Foto: Kemenkumham Bali 

DENPASAR, SUDUTPANDANG.ID – Kakanwil Kemenkumham Bali, Pramella Yunidar Pasaribu bertemu dengan Kapolda Bali, Irjen Pol Ida Bagus Kade Putra Narendra, Kamis (18/4/2024).

Pertemuan sekaligus silaturahmi yang berlangsung di Mapolda Bali tersebut untuk menguatkan sinergitas antara kedua instansi.

Kemenkumham Bali

Dalam kunjungan silaturahmi itu, Pramella didampingi Kepala Divisi Administrasi, Mamur Saputra, Kepala Divisi Pemasyarakatan, I Putu Murdiana, dan Plh. Kepala Divisi Imigrasi Anak Agung Bagus Narayana.

Pertemuan Kakanwil Kemenkumham Bali dan Kapolda ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas dan kolaborasi antar instansi dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di Pulau Dewata.

Pada kesempatan itu, Pramella Yunidar Pasaribu memperkenalkan diri selaku Kakanwil Kemenkumham Bali yang baru. Selanjutnya ia juga mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Polda Bali atas kerja sama selama ini terjalin dengan baik.

BACA JUGA  Kanwil Kemenkumham Bali Gandeng Polres Bangli Sidak Lapastik Bangli

Pramella berharap kerja sama tersebut dapat terus ditingkatkan demi mewujudkan Bali yang aman dan kondusif.

“Kemenkumham dan Polri memiliki peran yang strategis dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Oleh karena itu, sinergitas dan kolaborasi antar instansi harus terus terjaga dan semakin ditingkatkan guna terwujudnya keamanan dan ketertiban di wilayah Bali” ujar Pramella.

Pramella juga menyampaikan beberapa isu strategis terkait tugas dan fungsi Kemenkumham Bali, seperti pembinaan narapidana, pengawasan orang asing, dan pelayanan hukum.

Kapolda Bali, Irjen Pol. Ida Bagus Kade Putra Narendra, menyambut baik kunjungan Kanwil Kemenkumham Bali. Ia menegaskan komitmennya untuk terus mendukung kerja sama antar lembaga khususnya dengan Kanwil Kemenkumham Bali.

BACA JUGA  Kodim Gianyar Laksanakan Garjas

Kedua pihak sepakat untuk meningkatkan komunikasi dan koordinasi untuk membahas berbagai isu dan strategi terkait penegakan hukum dan keamanan di Bali.

Diharapkan dengan adanya silaturahmi dan komitmen bersama ini, sinergitas antar instansi di Bali dapat semakin kuat dan terjalin dengan baik, sehingga dapat berkontribusi pada terciptanya Pulau Dewata yang aman, tertib, dan kondusif.(One/01)