Wisata  

Presiden Jokowi Kunjungi Labuhan Bajo

Jokowi
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi saat meninjau Kawasan Puncak Waringin NTT/dok.Kemenparekraf

Labuhan Bajo,SudutPandang.id-Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Jokowi mengunjungi ke Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin (20/1/2020). Keduanya melakukan kunjungan kerja ke beberapa tempat. Salah satunya adalah meninjau kawasan Puncak Waringin yang pembangunannya ditargetkan selesai pada Desember 2020.

Menurut Jokowi, pembangunan infrastruktur perlu diselaraskan dengan penyiapan sumber daya manusia (SDM). Ia menghendaki agar masyarakat lokal turut dilibatkan dan menjadi bagian dari pembangunan yang dilakukan.

Kemenkumham Bali

“Saya meminta agar SDM lokal segera ditingkatkan keahlian dan kompetensinya, serta disesuaikan dengan kebutuhan industri pariwisata yang ingin dikerjakan,” harap Presiden Jokowi, usai meninjau Kawasan Puncak Waringin.

Tak hanya itu, Jokowi juga ingin agar usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) setempat tidak ditinggalkan. Ia berharap nantinya ada sebuah creative hub yang akan menggarap produk-produk lokal tersebut, baik dari sisi pengemasan, desain, harga, dan lain-lain.

BACA JUGA  Respons Kementerian BUMN soal Tuntutan Pecat Komut Mega Eltra
Jokowi Kunker
Presiden Jokowi saat meninjau Kawasan Puncak Waringin NTT/dok.Kemenparekraf

“Kita harapkan nantinya tenun, kopi, kerajinan, makanan khas betul-betul bisa tumbuh dan seiring dengan itu juga atraksi budaya lokal, kesenian daerah juga harus semakin hidup dan menghidupkan area yang ada di Labuan Bajo,” ujar Presiden Jokowi.

Dalam kunjungan itu, Jokowi didampingi Menparekraf Wishnutama Kusubandio, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Erick Thohir, Menhub Budi Karya Sumadi, Kepala BNPB Doni Monardo, Kepala BNPP/Basarnas Bagus Puruhito, Gubernur NTT Viktor Laiskodat, dan Bupati Manggarai Barat Agustinus Ch Dula.(bmg)

Tinggalkan Balasan