Puluhan Rumah Rusak Diterjang Angin Puting Beliung

Foto:dok.Ant

SERDANG BEDAGAI, SUDUTPANDANG.ID – Sedikitnya 43 rumah rusak akibat bencana alam Angin puting beliung. Perisitiwa itu menerjang empat desa di Kecamatan Kecamatan Dolok Masihul, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Kamis (7/10/2021) sore.

Camat Dolok Masihul Gunawan Hasibuan mengatakan, empat desa yang diterjang angin puting beliung yakni: Martebing, Bantan, Pekan Kamis dan Batu 13.

Kemenkumham Bali

“Tidak ada korban jiwa dan 43 rumah kondisi rusak berat dan sedang. Saya masih di lapangan untuk meninjau,” ujarnya, Jumat (8/10/2021).

Seorang warga, Sri Dewi mengatakan, terjangan angin puting beliung membuat masyarakat trauma. “Takut kalau melihat kencangnya angin semalam, sedikit trauma dibuatnya,” ucapnya.

Sri mengatakan, angin puting beliung itu telah merusak rumahnya. Dia terpaksa membawa anaknya untuk mengungsi ke rumah tetangga.

“Terpaksa mengungsi ke rumah tetangga, takut angin kembali datang,” pungkasnya.(Ant)

BACA JUGA  Cerita Sedih dari Asahan! Laporan Polisi Belum Temui Titik Terang, Kebun Bibit Kelapa Sawit Kembali Dirusak

Tinggalkan Balasan