Sapma Pemuda Pancasila Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Bekasi

Sapma Pemuda Pancasila Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Bekasi
Pengurus Pusat Satuan Pelajar dan Mahasiswa Pemuda Pancasila (PP Sapma PP) menyalurkan bantuan sosial untuk warga terdampak banjir , Sabtu (8/3/2025).(Foto:Dok.Sapma PP)

“Sapma Pemuda Pancasila selalu hadir untuk rakyat. Aksi ini adalah bentuk tanggung jawab sosial kami sebagai organisasi kepemudaan dalam membantu masyarakat yang terkena dampak bencana.”

BEKASI, SUDUTPANDANG.ID – Pengurus Pusat Satuan Pelajar dan Mahasiswa Pemuda Pancasila (PP Sapma PP) menyalurkan bantuan sosial untuk warga terdampak banjir di Kabupaten/Kota Bekasi, Jawa Barat. Dalam penyaluran bantuan, PP Sapma PP bekerja sama dengan Sapma Kabupaten Bekasi, Sapma Kota Bekasi, dan Sapma Provinsi Jawa Barat serta Badan Kesehatan dan Penanggulangan Bencana Pemuda Pancasila (BKPB PP) Jawa Barat dan Provinsi Jakarta.

Ucapan Sudut Pandang untuk Bupati Pasuruan

Siaran pers Sapma Pemuda Pancasila, Sabtu (8/3/2025), menyebutkan organisasi yang dikenal peduli ini tak hanya menyalurkan bantuan, namun juga melakukan aksi bersih-bersih di lokasi banjir. Program bertajuk “Sapma Mengabdi dan Bersih BerSAPMA” dilakukan di Kota/Kabupaten Bekasi pada Sabtu (8/3/2025).

Adapun donasi atau logistik yang disalurkan berupa sandang, pangan, dan alat kebersihan. Selain itu, cairan disinfektan (bahan dasar) konsentrat 57.000 liter, cairan disinfektan untuk sanitasi sebanyak 10 liter, air bersih untuk dikonsumsi dan untuk kegiatan bersih-bersih sebanyak 30.000 liter serta obat-obatan. Bantuan tersebut telah disalurkan di lokasi terdampak bencana banjir baik kota maupun Kabupaten Bekasi.

Plh. Ketua Umum Sapma PP, Yando Aditya, menyatkan bahwa aksi ini merupakan salah satu bukti nyata Sapma PP peduli terhadap kondisi sosial lingkungan sekitarnya.

“Sapma Pemuda Pancasila selalu hadir di garda terdepan dalam aksi sosial dan kemanusiaan,” ujarnya.

Ia menegaskan, pihaknya memastikan seluruh masyarakat terdampak banjir mendapatkan bantuan, khususnya umat muslin yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadan.

“Kami ingin memastikan bahwa warga terdampak mendapatkan bantuan yang layak, terutama di bulan suci Ramadan ini. Semoga aksi ini bisa meringankan beban mereka yang terdampak dan menjadi penyemangat untuk bangkit kembali,” harap Yando Aditya.

Sapma Pemuda Pancasila Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Bekasi
Pengurus Pusat Satuan Pelajar dan Mahasiswa Pemuda Pancasila (PP Sapma PP) menyalurkan bantuan sosial untuk warga terdampak banjir , Sabtu (8/3/2025).(Foto:Dok.Sapma PP)

Hal senada disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Sapma PP, Rio F. Wilantara. Ia mengatakan, aksi sosial ini merupakan wujud nyata kepedulian Sapma terhadap masyarakat yang sedang menghadapi musibah.

Rio berharap, aksi ini dapat menginspirasi banyak pihak untuk turut serta dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan untuk membantu sesama tanpa melihat perbedaan.

“Sapma Pemuda Pancasila selalu hadir untuk rakyat. Aksi ini adalah bentuk tanggung jawab sosial kami sebagai organisasi kepemudaan dalam membantu masyarakat yang terkena dampak bencana. Kami berharap bantuan yang disalurkan dapat bermanfaat dan mempercepat pemulihan kehidupan warga di Bekasi,” harapnya.(01)

BACA JUGA  Warga Desa Ilir-DLH Indramayu Gotong Royong Bersihkan Sampah di Saluran Pembuang Bujang