Satu Keluarga Tewas Bundir di Cirendeu, Diduga Terjerat Pinjol

Pinjol
Rumah keluarga tewas Bunuh diri di Cirendeu (Foto: Net)

TANGERANG SELATAN, SUDUTPANDANG.ID – Satu keluarga tewas diduga Bunuh diri (Bundir) di kawasan Kampung Poncol, Cirendeu, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan, Banten, Minggu (15/12/2024) siang. Polisi menduga satu keluarga itu bunuh diri pasca terjerat pinjaman online (Pinjol).

“Diduga motif bunuh diri yang melibatkan satu keluarga dikarenakan terjerat pinjaman online (Pinjol),” kata Kasi Humas Polres Tangerang Selatan, AKP Agil Sahril saat dikonfirmasi, Minggu (15/12/2024).

Kemenkumham Bali

Menurutnya, satu keluarga tersebut diduga meninggal dunia karena bunuh diri. Pasalnya, sang suami berinisial AF ditemukan dalam posisi tergantung tali tambang di atas kayu plafon bagian dapur diduga gantung diri.

“Korban YL (28) dan AH (3) ditemukan sudah terbaring kaku di kamar, sedangkan korban AF (31) ditemukan meninggal dunia dalam keadaan gantung diri di dapur dengan menggunakan tali tambang yang terikat di atas kayu flapon,” tuturnya.

BACA JUGA  Dor! Polisi Kena Tembak Rekannya Sendiri

Hingga kini Polisi pun masih mendalami kematian sang istri, YL dan anak, AH meninggal dunia, yang mana keduanya ditemukan dalam kondisi terbaring kaku di kamarnya.

“Motif kematian ketiga korban masih dalam penyelidikan unit Reskrim Polsek Ciputat Timur dan Sat Reskrim Polres Tangsel,” katanya.

Korban anak sempat dilarikan ke klinik terdekat di Cirendeu pasca ditemukan oleh keluarganya, hanya saja petugas medis menyatakan korban telah meninggal dunia.

“Ketiga korban sudah dibawa ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan untuk dilakukan Visum Et Repertum,” katanya.(PR/04)