Suami Akui Minta Mas Kawin Hana Hanifah Untuk Kenang-kenangan

Hana Hanifah
Randy dan Hana Hanifah (foto: Istimewa)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID –Selebgram Hana Hanifah menggugat cerai suaminya, Randy. Dugaan perselingkuhan yang dilakukan sang suami jadi alasan utama Hana menyudahi pernikahannya yang masih seumur jagung.

Bahkan Hana Hanifah mengaku bahwa Randy meminta kembali maskawin yang ia berikan saat menikah. Hal tersebut membuat Hana sakit hati.

Kemenkumham Bali

Menangapi hal itu, Randy tak membantah. Randy mengakui sempat meminta Hana mengembalikan maskawin karena ingin menjadikannya sebagai kenang-kenangan.

“Aku bilang, maskawin kuambil sebagai kenangan. Nanti aku ganti sesuai nominal itu. Boleh nggak aku kenang itu, bisa tau kalau kita pernah bersama,”kata Randy di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (19/10/2023).

Randy mengaku tidak memaksa. Ia tak masalah jika Hana menolak untuk mengembalikan maskawin yang diminta.

BACA JUGA  Mayang Minta Maaf Usai Dilaporkan Kasus Tertawa Upacara Kemerdekaan

“Minta kenangan aja, dan aku ganti. Iya, aku masih tanya ‘boleh nggak?’. Aku juga nggak memaksa,” katanya.

Sementara itu, terkait dugaan perselingkuhan, Randy dengan tegas membantah. Menurut Randy dirinya tidak pernah menjalin hubungan dengan wanita lain selama menikah dengan Hana Hanifah.

“Itu udah saya ceritain juga (soal tudingan perselingkuhan), udah saya klarifikasi juga nggak ada selingkuh,” bilang Randy.

Soal percakapan dengan mantan kekasih yang dijadikan bukti oleh Hana Hanifah, Randy berdalih.

“Itu cuma catatan-catatan aja nggak lebih, nggak ada sayang-sayangan,”ujarnya.(04)