Kelelahan, Lesti Jalani Persalinan Prematur

Lesti - Rizky Billar. (ig @lestykejora)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Kabar bahagia datang dari Lesti dan Rizki Billar. Anak pertama mereka, telah lahir pada Minggu (26/12).

Sayangnya, kelahiran ini lebih awal dari perkiraan karena kondisi kesehatan Lesti Hingga akhirnya, keputusan agar persalinan Lesti dipercepat dilakukan.

Kemenkumham Bali

“Dedek kan super duper maunya gerak, malamnya tuh dedek ternyata sakit perutnya, kontraksi, paginya ngeflek, akhirnya konsultasi sama dokter, harus langsung dibawa ke ruang bersalin di CTG. Tapi sebelumnya dedek nyanyi dulu di Teh Ocha hahaha,” jelas Lesti didampingi suami saat berbicara dalam YouTube Channelnya,  Minggu (26/12).

Ikut serta mendampingi, dokter Puspa yang merupakan juru bicara RSIA Bunda, yang memberikan penjelasan mengenai kondisi Lesti.

BACA JUGA  Raffi Ahmad Bantah Tudingan Terlibat Pencucian Uang Koruptor

“Jadi tanggal 23 saya dihubungi oleh ibu Lesti ada flek, kayaknya kecapekan. Setelah di CTG, observasi perdarahan, jantung janin juga, ternyata kontraksinya banyak, akhirnya dokter kandungan menyarankan untuk rawat inap,” jelas dokter Puspa. “Seharusnya perkiraan lahirnya di awal Februari. Takutnya lahir prematur akhirnya kita inapkan, kondisinya juga saat ini harus diterminasi,” lanjutnya.

Dokter Puspa juga menyebutkan,  jika dokter yang menangani kehamilan Lesti, dokter Nana Agustina, memberikan  arahan untuk dilanjutkan proaes persalinan.

“Kita lakukan sectio caesarea cito malam ini juga,” tandasnya”

Tinggalkan Balasan