Jojo Hadapi Chico di Semifinal, Ginting Terhenti di Perempatfinal

Atlet tunggal putra PP PBSI, Jonatan Christie. (Foto: Tim Humas dan Media PP PBSI)

MANILA,SUDUTPANDANG.ID –Nasib berbeda dialami dua tunggal putra Indonesia di babak perempatfinal Kejuaraan Asia 2022 di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Jumat (29/4/22). Jonatan Christie berhasil menyegel satu tiket semifinal, sementara Anthony Sinisuka Ginting, tersingkir.

Jojo, sapaan akrab Jonatan lolos ke semifinal usai mengatasi wakil Singapura, Loh Kean Yew dua gim langsung 22-20, 23-21. Ini menjadi kemenangan kelima beruntun Jojo atas juara dunia 2021 itu. “Yang pertama Puji Tuhan bisa lolos ke semifinal untuk pertama kali di Kejuaraan Asia ini,” ucap Jojo, seperti dilaporkan Tim Humas dan Media PP PBSI, Sabtu (30/4/22).

“Pastinya tidak mudah melawan Loh yang notabene adalah juara dunia. Rekor pertemuan saya yang unggul juga tidak bisa dijadikan patokan karena dia pasti ada perkembangan. Jadi tadi tidak membuat saya lebih percaya diri,” ungkap Jojo.

BACA JUGA  Ginting Melaju ke Perempat Final

Dikatakan Jojo bahwa kunci kemenangannya hari ini adalah menikmati pertandingan dan bermain maksimal. “Hari ini saya coba bermain maksimal dan menikmati pertandingan. Fokus juga memegang bola depan untuk mencari serangan. Tadi di gim kedua saya sedikit kurang tenang. Setelah unggul 19-16 malah tersusul dan setting. Saat setting saya mencoba untuk maksa menyerang lagi,” jelasnya.

Pemain tunggal putra PP PBSI, Chico Aura Dwi Wardoyo. (Foto; Tim Humas dan Media PP PBSI)

Dengan kemenangan ini, Indonesia memastikan satu tempat di final tunggal putra karena Jojo akan bertemu rekan senegara, Chico Aura Dwi Wardoyo di babak semi final. “Lawan Chico ya sudah sama-sama saling mengenal. Kami latihan bareng, bertemu di turnamen resmi juga sudah pernah. Dia luar biasa improve-nya,” sahut Jojo.

BACA JUGA  Ginting Lengkapi Delapan Wakil Indonesia di Perempatfinal

Sayang, sukses Jojo dan Chico gagal diikuti Ginting usai menyerah dari pebuluangkis China, Weng Hong Yang dengan skor 13-21, 21-16, 11-21. Pelatih tunggal putra Irwansyah mengomentari kekalahan Ginting tersebut. “Sebenarnya permainan Ginting sudah bagus, hanya memang masih ada beberapa keragu-raguan dalam mengambil keputusan. Di samping itu lawan memang sedang on fire,” kata Irwansyah.

Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. (Foto: Tim Humas dan Media PP PBSI)

“Saya cukup puas dengan penampilan Ginting di turnamen ini. Dia sudah mulai menemukan lagi pola main yang kita inginkan. Ke depan saya berharap perfirmanya bisa terus membaik,” tutup Irwansyah. (red)

Tinggalkan Balasan