JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Aktor senior Fahmi Bo, yang sempat populer lewat sinetron legendaris Lupus, kini kembali mencuri perhatian publik dengan kisah inspiratifnya. Setelah berjuang melawan penyakit stroke, diabetes, dan asam urat, Fahmi tak menyerah pada nasib.
Meski belum sepenuhnya pulih dan harus meninggalkan dunia sinetron, ia kini menemukan semangat baru lewat live streaming TikTok.
Fahmi Bo secara terbuka menceritakan kehidupannya saat ini. Ia mengaku menjadikan siaran langsung di media sosial sebagai satu-satunya sumber penghasilan.
“Sekarang saya fokus live TikTok. Dari situ dapat gift. Kadang banyak, kadang sedikit, tapi saya tetap bersyukur,” ujarnya dalam tayangan YouTube Melaney Ricardo dikutip Jumat (4/7/2025).
Kini, pria yang pernah wara-wiri di layar kaca itu tinggal sendiri di sebuah kos-kosan sederhana. Dari sanalah ia rutin melakukan siaran TikTok selama dua hingga tiga jam setiap sesi. Meskipun tidak menghasilkan dalam jumlah besar, Fahmi Bo menyebut bahwa perhatian dan dukungan dari netizen adalah bentuk rezeki yang tak ternilai.
“Yang penting halal, bisa hidup dari situ. Saya jalani dengan ikhlas,” tambahnya.
Kondisi Fahmi Bo berubah drastis sejak mengalami serangan stroke pada tahun 2018. Setelah dua tahun berjuang untuk sembuh, di tahun 2020 ia kembali dihadapkan pada tantangan besar: diagnosa diabetes dan asam urat membuatnya kesulitan bergerak dan harus menghentikan semua kegiatan syuting.
Meski demikian, semangat Fahmi tak pernah padam. Kini ia membuktikan bahwa adaptasi teknologi dan semangat pantang menyerah bisa menjadi kunci untuk bangkit meski dalam keterbatasan.
Melalui live streaming TikTok, Fahmi Bo tak hanya memperoleh penghasilan, tapi juga dukungan moral dari warganet. Banyak netizen mengaku terinspirasi oleh perjuangannya dan terus memberikan gift sebagai bentuk apresiasi.(04)









