MEDAN, SUDUT PANDANG.ID – Bupati Asahan H. Surya, menandatangani pakta integritas netralitas Apartur Sipil Negara (ASN) pada Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024 di Aula Tengku Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Senin (5/12/2022).
Penandatanganan pakta integritas ini dipimpin langsung Gubernur Sumut Edy Rahmayadi yang diikuti seluruh kepala daerah se-Provinsi Sumut.
Penandatanganan tersebut disaksikan Ketua Bawaslu Provinsi Sumut, Ketua KPU Sumut, Pimpinan Parpol, Kapolda Sumut, dan perwakilan Forkopimda.
Ketua Bawaslu Sumut, Syafrida R Rasahan mengatakan, penandatanganan ini merupakan bentuk komitmen kepala daerah untuk bersama-sams melaksanakan Pemilu dan Pilkada Serentak dalam menjaga integritas dan netralitas.
Menurutnya, kehadiran ASN adalah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dan memberikan kenyamanan kepada semua pihak dengan melakukan ketidakberpihakan pada siapapun.
“Dengan adanya pakta integritas ini, diharapkan adanya komitmen bersama untuk menjaga integritas ASN agar tidak dilibatkan dalam kegiatan politik, yang nantinya akan merugikan ASN itu sendiri, “ ujar Syafrida.
Pada kesempatan itu, Gubernur Edy Rahmayadi mengingatkan kepada ASN untuk tidak terlibat politik praktis.
“ASN harus netral dalam Pemilu dan Pemilihan Serentak Tahun 2024, hal tersebut sesuai dengan amanat UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN,” ujar Edy.
Edy juga mengatakan, tugas utama ASN adalah sebagai pelayan masyarakat. ASN harus melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya, bukan malah dilayani.
Edy juga menyampaikan tiga tugas pokok ASN yakni melayani masyarakat, menjalankan kebijakan umum dan menjalankan undang-undang. Mulai dari Undang-Undang Dasar, aturan-aturan seperti Peraturan Daerah, Peraturan Gubernur maupun Peraturan Bupati atau Wali Kota.

Usai mengikuti rangkaian acara, Bupati Asahan H. Surya, mengatakan, pihaknya akan mendukung pakta integritas sebagai salah satu upaya untuk memastikan pelaksanaan Pemilu 2024 dapat berjalan sesuai dengan aturan.
“Saya akan terus mengingatkan ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan untuk menjaga netralitas saat pelaksanaan pemilu dan pemilihan serentak nantinya,” katanya.
Bupati juga berharap kepada masyarakat Kabupaten Asahan agar dapat berperan aktif dalam pelaksanaan pemilu nantinya, dengan melaporkan kepada pihak terkait, jika ditemukan ASN yang tidak bersikap netral pada saat pest demokrasi.
“Mari bersama kita sukseskan pemilu dan pemilihan serentak tahun 2024 ini dengan jujur dan adil, sehingga kita dapat merayakan pesta demokrasi dengan aman dan kondusif,” ajak Bupati didampingi Kadiskominfo Kabupaten Asahan Syamsuddin.(MA/01)