Jakarta, SudutPandang.id – Polri terus mendukung pemerintah dalam menekan penyebaran virus Corona (Covid-19) di Tanah air. Berbagai cara dilakukan oleh Korps Bhayangkara untuk memutus rantai penyebarannya.
Hal ini juga terlihat saat jajaran Polri menempelkan stiker “Ayo Pakai Masker” di setiap kendaraan umum yang melintas.
Upaya ini dilakukan untuk mengedukasi dan mengingatkan pentingnya bagi masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19, salah satunya sadar bermasker.
Menurut Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono, stiker tersebut diharapkan bisa menumbuhkan kesadaran untuk selalu mengenakan alat pelindung diri tersebut saat beraktivitas di luar rumah pada masa pandemi Covid-19.
“Kami akan terus melakukan sosialisasi pencegahan Covid-19. Kita harus selalu memakai masker saat beraktivitas di luar rumah, sering mencuci tangan pakai sabun. Jaga jarak fisik dan tidak berkerumun, hindari menyentuh benda yang tidak perlu di tempat umum, dan menerapkan pola hidup sehat,” kata Argo, saat dikonfirmasi, Kamis (23/10/2020).(say)