Debut Perdana Ralf Rangnick, Manchester United Menang Tipis Lawan Crystal Palace

Pelatih Manchester United Ralf Rangnick (Foto:dok.oldtraffordithful.com)

SUDUTPANDANG.ID – Debut perdana Ralf Rangnick sebagai pelatih Manchester United sukses saat Ronaldo Cs berhasil mengalahkan Crystal Palace dengan skor tipis 1-0 dalam laga Liga Inggris di Old Trafford, Minggu (5/12/2021) malam.

Gol tunggal Setan Merah dilesakan oleh gelandang asal Brazil, Fredico Rodrigues Santos di babak kedua menit ke-77

Kemenkumham Bali

Kemenangan ini membuat Manchester United naik ke urutan keenam dalam klasemen dengan raihan 24 poin atau tiga di bawah West Ham United yang menempati urutan keempat. Sementara, Palace sendiri turun ke peringkat 12 dengan 16 poin.

Rangnick untuk pertama kalinya memimpin Manchester United setelah menggantikan manajer caretaker Michael Carrick pada Jumat (3/12/2021).

Mantan pelatih RB Leipzig ini masuk Old Trafford dengan sederhana tanpa ada pengumuman resmi mengenai kehadirannya.

Ia berjanji akan mengubah Manchester United menjadi “monster yang menekan” seperti yang dilakukan Juergen Klopp di Liverpool. Pendekatan itu membutuhkan waktu agar benar-benar bisa dimainkan pemainnya.

Rangnick memilih formasi yang memasang Marcus Rashford dan Cristiano Ronaldo dalam duet serangan, sedangkan Jadon Sancho dan Bruno Fernandes beroperasi di belakang mereka.(red)

Tinggalkan Balasan