Diam-diam El Rumi Lamar Syifa Hadju di Lauterbrunnen

Syifa Hadju
El Rumi saat lamar Syifa Hadju (Foto: Net)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Artis cantik Syifa Hadju akhirnya resmi dilamar oleh kekasihnya, El Rumi, di tempat impiannya, Lauterbrunnen, Swiss, pada Kamis (2/10/2025). Momen penuh kebahagiaan itu dibagikan Syifa melalui akun Instagram pribadinya pada Sabtu (4/10/2025).

Dalam unggahan tersebut, Syifa menulis pesan menyentuh, “Di tempat yang selalu aku impikan, aku mengucapkan ‘ya’ kepada seseorang yang selalu terasa seperti rumah. Bismillah. 02.10.25.”

Foto-foto lamaran memperlihatkan El Rumi yang tampil gagah dengan tuksedo hitam berlutut di hadapan Syifa Hadju yang anggun mengenakan gaun putih panjang. Suasana romantis makin terasa dengan latar pemandangan indah pegunungan Swiss.

Putra pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu tampak memakaikan cincin berlian di jari manis Syifa, sementara sang aktris tersenyum bahagia. Beberapa potret lainnya memperlihatkan keduanya berpelukan hangat dan saling menatap penuh cinta.

BACA JUGA  Pemenang Nobel Perdamaian Malala Yousafzai Menikah Secara Sederhana

Lamaran romantis ini sontak membuat netizen membanjiri kolom komentar dengan ucapan selamat dan doa agar hubungan keduanya langgeng hingga ke pelaminan.(04)