JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Di tengah masa sulit yang tengah dihadapi selebriti Erika Carlina, perhatian dan dukungan dari orang-orang terdekat terus mengalir. Salah satu sahabat yang tak henti menunjukkan empati dan loyalitas adalah Fujiyanti Utami, atau lebih dikenal publik dengan nama Fuji.
Erika yang kini tengah mengandung anak hasil hubungannya dengan DJ Panda, mendapat banyak sorotan publik usai membagikan percakapan pribadinya dengan Fuji di media sosial. Dalam unggahan tersebut, tampak Fuji menawarkan bantuan secara langsung dan menyatakan kesiapannya untuk menemani Erika jika dibutuhkan.
“Pokoknya semangat terus buat Mbak Erika. Banyak kok yang sayang dan peduli,” ujar Fuji kepada awak media pada Selasa, (22/7/2025).
Tidak hanya memberikan dukungan moral, Fuji juga dengan tegas membela Erika dari pernyataan kontroversial DJ Panda. Dalam sebuah forum penggemar, DJ Panda disebut sempat mengancam akan menghancurkan karier Erika Carlina.
Menanggapi hal ini, Fuji tak tinggal diam. Ia menyatakan dengan lantang bahwa Erika Carlina memiliki reputasi baik dan karier yang dibangun dengan kerja keras tidak akan mudah dijatuhkan hanya oleh ancaman tidak bertanggung jawab.
“Karier Mbak Er itu nggak akan hancur hanya karena orang yang nggak punya niat baik. Dia itu perempuan hebat dan berhati tulus,” tegas Fuji dengan nada penuh keyakinan.
Saat ini, Erika Carlina tengah memasuki trimester akhir kehamilannya dan diperkirakan akan melahirkan bayi laki-laki pada Agustus 2025. Di tengah tekanan dan stres akibat konflik pribadi, Fuji berharap sahabatnya itu tetap menjaga kesehatan mental dan fisik demi kebaikan si kecil.
“Yang penting sekarang fokus ke kehamilan. Jangan stres, kasihan bayinya,” ucap Fuji saat memberikan pesan hangat untuk Erika.
Respons Fuji yang penuh empati ini mendapat banyak pujian dari netizen. Banyak yang menilai bahwa Fuji adalah contoh sahabat sejati yang tidak hanya hadir di saat senang, tetapi juga setia menemani di tengah badai persoalan.(04)