Guru SMPN 4 Pasuruan Raih Penghargaan Sebagai Penulis Terbaik

Penulis terbaik
Guru SMPN 4 Pasuruan Raih Penghargaan Sebagai Penulis Terbaik (Foto: Diskominfo asahan)

ASAHAN, SUDUTPANDANG.ID –UPT SMPN 4 Pasuruan kembali menorehkan prestasi membanggakan di kancah nasional. Salah satu guru terbaiknya Nurul Mawaridah, M.Pd., berhasil meraih penghargaan sebagai Penulis Terbaik dari 1.355 peserta dalam Lomba Menulis Puisi Tingkat Nasional 2024.

Penghargaan bergengsi ini diberikan dalam rangkaian peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT Ke-79 PGRI, yang menjadi momen penting bagi para pendidik untuk menunjukkan keahlian mereka di luar bidang mengajar.

Kemenkumham Bali

Nurul Mawaridah, M.Pd. dengan karya puisinya yang sarat makna dan pesan mendalam, berhasil memikat hati para juri dan meraih penghargaan tertinggi.

“Prestasi ini menunjukkan bahwa guru SMP Negeri 4 Pasuruan tidak hanya unggul dalam mengajar, tetapi juga mampu berkompetisi di tingkat nasional dengan karya-karya luar biasa. Kami sangat bangga atas pencapaian Ibu Nurul Mawaridah,” ujar Kepala SMP Negeri 4 Pasuruan.

BACA JUGA  "Gebyar Sholawat" Digelar Satgas Dukung Kesuksekan TMMD ke-119 di Pasuruan

Keberhasilan ini juga menjadi bukti nyata dedikasi guru-guru SMP Negeri 4 Pasuruan dalam mendukung program Merdeka Belajar yang menekankan kreativitas dan inovasi.

Sebagai bagian dari sekolah dengan slogan SPANPA SMART (Sehat, Merdeka, Aman, Religius, Terpercaya), Nurul Mawaridah, M.Pd., telah membuktikan bahwa guru dapat menjadi inspirasi bagi siswanya melalui karya dan prestasi.
Selamat kepada Ibu Nurul Mawaridah, M.Pd., atas penghargaan luar biasa ini.

Semoga prestasi ini semakin memotivasi guru-guru lainnya untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam dunia pendidikan, baik di tingkat lokal, nasional, maupun internasional.(ACZ/04)