Hemmen

Kabar Gembira, JISI UIN Jakarta Terakreditasi Sinta 3 Kemendikbud Ristekdikti

Jurnal Ilmu Sosial Indonesia (JISI) kembali terbit Volume ke-4 No. 1 tahun 2023.
Jurnal Ilmu Sosial Indonesia (JISI) kembali terbit Volume ke-4 No. 1 tahun 2023.

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Jurnal Ilmu Sosial Indonesia (JISI) Universitas Islam Negeri Jakarta memperoleh akreditasi Sinta 3 atau Science and Technology Index.

Akreditasi Sinta 3 mulai Volume 2 Nomor 1 Tahun 2021 sampai Volume 6 Nomor 2 Tahun 2025.

Kemenkumham Bali

Hal tersebut berdasarkan pada Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Nomor 72/E/KPT/2024, tanggal 1 April 2024 tentang Peringkat Akreditasi Jurnal Ilmiah Periode I Tahun 2024.

Diketahui, Sinta merupakan sebuah website portal ilmiah yang dikelola oleh Ristekdikti Republik Indonesia.

Sinta digagas sejak 2016 oleh Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia. Namun website portal ilmiah ini baru resmi diluncurkan pada pada 30 Desember 2017 oleh Kemenristekdikti.

BACA JUGA  Sikapi Perkara Dugaan Suap KPU, Inilah Tujuh Poin Tim Hukum PDI Perjuangan

Sinta sendiri memiliki peringkat yang dinilai pada instrumen penilaian akreditasi yang memberikan peringkat 1 sampai 6, dan diakronimkan sebagai Sinta 1 sampai 6.

Sinta 1 kategori Jurnal yang Terakreditasi peringkat 1 dengan nilai akreditasi 85 – 100.

Sinta 2 kategori Jurnal yang Terakreditasi peringkat 2 dengan nilai akreditasi 70 – 85.

Sinta 3 kategori Jurnal yang Terakreditasi peringkat 3 dengan nilai akreditasi 60 – 70.

Sinta 4 kategori Jurnal yang Terakreditasi peringkat 4 dengan nilai akreditasi 50 – 60.

“Jurnal Ilmu Sosial Indonesia (JISI) FISIP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Terakreditasi Sinta 3. Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak atas dukungan dan kontribusinya,” tulis akun X @jisiuinjky, Sabtu (25/5).

Jurnal Ilmu Sosial Indonesia (JISI) sendiri adalah jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta.

BACA JUGA  Kabar Gembira! e-Jurnal FISIP UIN Jakarta (JISI), Kembali Terbit Bahas Mid-sized Parpol Hingga Policy Influencer

JISI ini bertujuan untuk memfasilitasi karya ilmiah mengenai isu-isu kontemporer dalam ilmu sosial dan politik.

Bidang-bidang ini mencakup, namun tidak terbatas pada, ilmu politik, sosiologi, antropologi, hubungan internasional, administrasi publik, studi budaya dan gender.

Duduk sebagai Pemimpin Redaksi adalah Peneliti Utama Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi yang juga Guru Besar UIN Jakarta. Lalu duduk sebagai Editor salah satunya Dosen FISIP UIN Jakarta A Bakir Ihsan. (05)