Hemmen

Masih Trauma, Alasan Ririn Dwi Ariyanti Tak Ingin Buru-buru Nikah

Ririn Dwi Ariyanti foto :instagram

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Sejak bercerai dengan Aldi Bragi, Pesinetron cantik Ririn Dwi Ariyanti dikabarkan dekat dengan lawan mainnya yakni Jonathan Frizzy atau Ijonk. Keduanya juga tertangkap kamera merayakan Natal bersama dengan rekan-rekan artis lainnya.

Meski begitu, baik Ririn maupun Ijonk belum juga ada yang memberikan penjelasan secara terang-terangan mengenai isu kedekatan mereka. Bahkan, Ririn mengaku tak ingin terburu-buru untuk menikah.

Kemenkumham Bali

“Tak mau buru-buru, Aku tuh enggak suka status. Itu ternyata basic aku kayak gitu,” ujar Ririn saat menjadi bintang tamu Podcast bertajuk “ALVIN in LOVE” Rabu (18/1)

“Dan untuk sekarang aja, hidup aku ke depan, kayaknya menikah tuh bukan goals aku deh, bukan tujuan dari segala di hidup ini, maaf banget dan aku juga menganggap enggak harus menikah,” Tambah Ririn.

BACA JUGA  Mutia Ayu Akui Belum Bisa Move On dari Glenn Fredly

Namun pada akhirnya Ririn menikah lantaran ada keinginan dari orangtua untuk melihatnya memiliki seorang anak, harus menikah dan berkeluarga.

“Tapi sekarang aku sudah punya anak-anak aku, aku mau fokus dengan karir dan hal-hal menyenangkan di hidup aku,” ungkap Ririn.

Meski begitu, tak dipungkiri oleh Ririn bahwa ia juga ingin memiliki teman hidup, namun tidak suka bila dikotak-kotakkan dengan status.

“Balik lagi, manusia qodratnya enggak sendirian loh, enggak bisa hidup sendiri, punya teman hidup, punya anak-anak, aku ngerasain bersyukur sekarang,” ucap Ririn.

Ririn kemudian mengatakan bila nantinya memang diberikan seorang pasangan, ia ingin bisa mendapatkan sosok yang tidak seperti pasangan sebelumnya.

BACA JUGA  Heboh, Sapi Kurban Dewi Perssik Ditolak dan Dipalak RT Sampai Rp100 Juta

“Aku ingin yang tentunya enggak aku dapetin di pernikahan aku yang kemarin ini, makanya aku enggak suka status. Ya terserah mau dibilang trauma karena, ya karena menikah kemarin, tapi enggak berhasil, tapi aku enggak suka status karena aku enggak mau terpatok pada pernikahan gitu,” tutup Ririn.(04)

Tinggalkan Balasan