Peduli Pada Lansia, Satgas TMMD ke-119 Berikan Layanan Posyandu

Satgas TMMD ke-119 Kodim 0819/Pasuruan memberikan pelayanan kegiatan posyandu lansia bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan dan bidan desa di Kantor Desa Kalipang Kecamatan Grati Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Jumat (1/3/2024). FOTO: Kodim Pasuruan

PASURUAN-JATIM, SUDUTPANDANG.ID – Wujud kepedulian kesehatan masyarakat khususnya warga lanjut usia (lansia), Satgas TMMD ke-119 Kodim 0819/Pasuruan memberikan pelayanan kegiatan posyandu lansia bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan dan bidan desa di Kantor Desa Kalipang Kecamatan Grati Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Jumat (1/3/2024).

Pembantu Letnan Satu (Peltu) Asnawi, selaku anggota tim satgas TMMD ke-119 Kodim 0819/Pasuruan saat dimintai keterangan mengatakan bahwa peran aktif satgas TMMD dalam pelaksanaan kegiatan posyandu ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat, khususnya para warga lansia.

Adapun tujuan utama dari posyandu lansia ini adalah untuk mendekatkan pelayanan kesehatan dan meningkatkan peran serta masyarakat maupun swasta, selain itu juga meningkatkan komunikasi antara Masyarakat dengan anggota TNI. (acz/02)

BACA JUGA  Tanamkan Kedisiplinan, Babinsa Nguling Berikan Latihan PBB