Perindo Gabung Koalisi 7 Partai Nonparlemen Karena Punya Visi yang Sama

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Ternyata kesamaan visi membuat Partai Perindo ikut bergabung dalam koalisi tujuh partai non parlemen. Hal itu diungkapkan langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Perindo Ahmad Rofiq.

Menurut Rofiq, meskipun tujuh partai koalisi ini tidak memiliki kursi di Senayan tapi tetap mempunyai hak konstitusional yang sama, berhak mengusung capres dan cawapres untuk kontestasi politik 2024.

Kemenkumham Bali

Tak hanya itu saja, kesamaan visi tujuh partai yang berkoalisi adalah menciptakan iklim politik di Indonesia tidak terpecah belah.

“Ini kan tahun politik, buat kami dalam konteks ini kita mau konsen dulu dalam hal verifikasi. Karena ini pekerjaan yang berat tetapi satu yang pasti adalah kita mempunyai hak konstitusional untuk mengusung capres,” kata Rofiq.

BACA JUGA  Hadirkan Wartawan Senior, FEB Universitas Trisakti Gelar Pelatihan 'Creative Writing'

“Kita akan memberikan satu contoh yang baik untuk kemajuan bangsa ini ke depan. Bahwa partai kita tidak akan membuat gaduh, tidak memecah belah, tidak membawa polarisasi. Tetapi harus utuh dalam NKRI, itu hasil diskusi kami,” jelasnya.

Tujuh partai non parlemen yang berkoalisi antara lain Partai Perindo, PSI, PBB, Hanura, Garuda, Berkarya, dan PKPI. Hadir masing-masing sekjen partai tersebut untuk membahas arah politik 2024. (06)

Tinggalkan Balasan