JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Penyanyi Tata Janeeta merilis single terbarunya, Jumat 13 Agustus 2021. Lagunya akan diputar di sejumlah radio.
Singlenya berjudul Cinta Yang Hebat. Tata menulis pernyataannya.
Jodoh yang baik, seperti bintang yang temani bulan, tulus memberi tak meminta balasan, yang mengajari cara mencintai apa adanya.. Aiiiiihhh so sweet pisan..Lagu ini diciptakan oleh Hendy Irvan, music arransemen oleh Tito, Mixing by DonBart.” tulis Tata.
Tata berharap lagunya bisa disukai banyak masyarakat di Tanah Air.
Sok silakan request lagunya di radio-radio kesayangan di kota kamu dan download melalui digital music streaming Joox, Spotify, iTunes, Deezer, Langit Musik, dll.
Semoga setelah dengar lagu ini, pecinta musik Indonesia semakin yakin tentang cinta sejati dan cepet ketemu sama jodoh yang punya “Cinta Yang Hebat”, Aaamiin..” tulis Tata.