Tri Indroyono

SOFT TENIS PON XXI 2024 – Allif Nafiiah, Putri Jateng Sabet Emas Tunggal Putri

jateng
Tunggal putri Jawa Tengah (Jateng) Allif Nafiiah berhasil menyabet medali emas cabang olahraga sof tenis di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 yang baru pertama kalinya digelar mengalahkan Anadeleyda Kawengian dari Sulawesi Utara (Sulut) dengan skor 4-2 di lapangan Markas Polisi Daerah (Mapolda) Aceh, Sabtu (14/9/2024). FOTO: HO-PP Pesti

BANDA ACEH-ACEH-SUMUT, SUDUTPANDANG.ID – Tunggal putri Jawa Tengah (Jateng) Allif Nafiiah berhasil menyabet medali emas cabang olahraga sof tenis di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 yang baru pertama kalinya digelar.

Dilangsungkan di lapangan Markas Polisi Daerah (Mapolda) Aceh, Sabtu (14/9/2024), Allif Nafiiah mengalahkan Anadeleyda Kawengian dari Sulawesi Utara (Sulut) dengan skor 4-2.

Kemenkumham Bali

Pertandingan sengit ambil point terus saling berganti. Sempat tertinggal 2-0 lebih dahulu, dengan kepercayaan yang tinggi dan ketenangan Allif menguasai lapangan akhir bisa mengembalikan keadaan.

“Alhamdulilillah, dari ketertinggalan poin, saya bisa mengendalikan diri dan permainan, bangkit dan semangat kembali hingga akhirnya bisa menuntaskan mengembalilan keadaan menjadi 4-2. Bersyukur saya bisa ambil bagian dari sejarah cabor Soft Tenis yang baru pertama kali dipertandingkan di PON XXI 2024 di Aceh hingga meraih medali emas,” katanya penuh haru dan bahagia.

BACA JUGA  Beginilah Detik-detik Polisi Tangkap Nikita Mirzani di Area Parkir Mall

Allif mengaku dia sudah mempersiapkan diri dan fokus menghadapi PON 2024 selama satu tahun usai mengikuti Asian Games.

“Sekali lagi Alhamdulillah di luar target bisa meraih medali emas. Medali ini tentu saya persembahkan untuk Al marhumah mama dan tim soft tenis Jawa Tengah,” katanya.

Ia berharap masih bisa membawa Jateng menambah pundi-pundi emas kembali di soft tenis karena Allif masih berjibaku di kategori ganda putri.

“Saya masih ikut di ganda putri, semoga bisa mempersembahkan emas lagi buat Jateng,” katanya.

Selain prestasi terkini meraih medali emas tunggal putri PON 2024, Allif juga pernah meraih medali Perak pada nomor Women’s Team di SEA Games 2023.

BACA JUGA  Bencana Tambang Banyumas, Legislator Desak Pemerintah Maksimalkan Bantuan

Sementara di Asian Games 2022 Hangzhou, ia berkompetisi pada nomor Women’s Single dan Mixed Double.

Berikut Perolehan Medali Soft Tenis PON XXI 2024:

1. Medali Emas: Allif Nafiiah (Jateng)
2. Medali Perak: Anadeleyda Kawengian (Sulut)
3. Medali Perunggu: Heravita ( Jatim) dan Hanifah (DIY).

(PR/02)