Dandim Pasuruan Pimpin Langsung Pengawasan Program MBG

MBG
Komandan Kodim (Dandim) 0819/Pasuruan, Jawa Timur, Letkol (Arh) Noor Iskak, S.T., memimpin langsung kegiatan pengawasan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Kecamatan Pandaan, Kamis (24/4/2025). FOTO: HO-Kodim Pasuruan

PASURUAN – JATIM, SUDUTPANDANG.ID – Komandan Kodim (Dandim) 0819/Pasuruan, Jawa Timur, Letkol (Arh) Noor Iskak, S.T., memimpin langsung kegiatan pengawasan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Kecamatan Pandaan, Kamis (24/4/2025).

Kegiatan tersebut dipusatkan di SMA Negeri 1 Pandaan dan turut dihadiri oleh unsur Forkopimda Kabupaten Pasuruan.

Pengawasan dimulai dari pengecekan kesiapan dapur umum yang menyediakan makanan bergizi untuk para siswa.

Dandim bersama Forkopimda memastikan bahwa proses pengolahan makanan berjalan sesuai standar kesehatan dan kebersihan. Tim juga memastikan bahwa bahan makanan yang digunakan dalam kondisi baik dan memenuhi kriteria gizi seimbang.

Usai pengecekan dapur, rombongan melanjutkan pengawasan ke proses pendistribusian makanan kepada para siswa. Makanan disalurkan secara langsung ke masing-masing kelas.

BACA JUGA  SMPN 4 Pasuruan Terima Kunjungan Pengawas Dinas Pendidikan

Dandim Pasuruan bahkan turut masuk ke beberapa ruang kelas guna memastikan setiap siswa menerima makanan yang layak dan bergizi.

“Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen TNI bersama pemerintah daerah dalam mendukung peningkatan gizi pelajar, yang merupakan generasi penerus bangsa. Kami ingin memastikan program ini berjalan optimal dan tepat sasaran,” kata Noor Iskak.

Program MBG ini merupakan bagian dari upaya bersama dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang sehat dan produktif.

Dengan keterlibatan langsung dari jajaran TNI dan Forkopimda, diharapkan pelaksanaan program ini dapat terus berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi perkembangan fisik dan kecerdasan para pelajar di Kabupaten Pasuruan.(ACZ/02)