“Semoga dengan diresmikannya gedung baru ini dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.”
KAPUAS HULU, SUDUTPANDANG.ID – Kapolda Kalbar Irjen Pol R. Sigid Tri Hardjanto melakasanakan kunjungan kerja ke Kabupaten Kapuas Hulu dalam rangka peresmian gedung baru Mako Polres Kapuas Hulu, Jalan D. I. Panjaitan, Kecamatan Putussibau Utara, Minggu (5/9/2021).

Pada kesempatan itu Kapolda Kalbar sangat berterima kasih atas semua kontribusi dan dukungan atas pembangunan Mapolres yang baru ini.
“Semoga dengan diresmikannya gedung baru ini dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” harapnya.
Sigid menekankan, kelemahan adalah tidak bisa memelihara dan menjaga mako ini, sehingga masa pakai bangunan ini tidak bisa berlangsung lama.
“Cepat atasi masalah-masalah dan kendala teknis sekecil apapun itu jangan dibiarkan menjadi kerusakan besar,” tegas Sigid.
Ia menyatakan pembangunan gedung Mapolres Kapuas Hulu menggunakan uang rakyat, maka harus dikembalikan dengan meningkatkan kinerja dan mengedepankan pelayanan prima kepada masyarakat.
Usai memberikan arahan, Kapolda Kalbar melakukan penandatanganan prasasti dan menekan tombol sirine.
Selain itu, Sigid juga melihat dan mengecek langsung bangunan baru tersebut. (L4Y)