Atasi Singapura, indonesia Tantang Chinese Taipei di Perempatfinal

Atasi Singapura, indonesia Tantang Chinese Taipei di Perempatfinal. (Foto: Tim Humas dan Media PP PBSI)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Tiket perempatfinal FIBA 3×3 Asia Cup 2022 berhasil digenggam Timnas Bolabasket 3×3 Putri. Kepastian ini didapat setelah Kimberley Pierre Louis dan kolega menumbangkan Singapura 21-15 di Central Singapore jumat (8/7/22) kemarin.

Kemenangan atas tim tuan rumah tersebut antarkan Timnas ke perempatfinal dengan status runner up Grup B. “Kami memang mengamankan tiket quarter final tapi penampilan anak-anak dalam pertandingan tadi tidak seusai ekspektasi. Mereka main di bawah kemampuan terbaiknya,” jelas penanggung jawab Timnas Bolabasket 3×3 Putri Christopher Tanuwidjaja, seperti dilaporkan Tim Humas dan Media PP Perbasi, Sabtu (9/7/22).

Kemenkumham Bali

Di babak delapan besar, Timnas Bolabasket 3×3 Putri akan menantang Chinese Taipei pada 10 Juli 2022. Chinese Taipei sukses kuasai Grup D usai mengalahkan dua pesaingnya. Sri Lanka dan Turkmenistan. “Kita akan manfaatkan rehat sehari untuk mengembalikan kondisi anak-anak agar maksimal di pertandingan nanti,” ujarnya.

BACA JUGA  Barcelona Hanya Main Imbang di Kandang Getafe

Kesuksesan Timnas Bolabasket 3×3 Putri menjejakkan kaki di perempatfinal ini mendapat apresiasi dari PP Perbasi. Melalui Sekjen Nirmala Dewi, perjuangan Kimberley Pierre Louis dkk sangat layak dibanggakan.

“Sangat luar biasa perjuangan para pemain hingga kita bisa menembus babak delapan besar. Mohon doa dan dukungan dari masyarakat Indonesia atas perjuangan para pemain agar bisa terus melaju sampai partai puncak dan kembali ke Indonesia membawa pulang trofi,” jelas Nirmala.(red)

Tinggalkan Balasan