Dituding Selingkuh, Paula Verhoeven Ajukan Banding

Banding
Paula Verhoeven Ajukan banding usai putusan sidang (Foto:Instagram/@Paula_Verhoeven)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID –Model sekaligus publik figur Paula Verhoeven memutuskan untuk mengajukan banding terhadap putusan cerainya dari Baim Wong yang dibacakan oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu, 16 April 2025.

Keputusan ini ia ambil bukan karena menolak sistem co-parenting, melainkan karena menuntut keadilan atas isi putusan yang dianggap mencoreng nama baiknya.

Ucapan Selamat Idul Fitri MAHASI

Paula mengungkapkan ketidaksetujuannya atas poin dalam putusan yang menyebut dirinya bersalah karena diduga melakukan perselingkuhan serta tindakan nusyuz (durhaka terhadap suami). Paula menolak keras tuduhan tersebut dan menegaskan bahwa dirinya tidak pernah mengkhianati pernikahan.

“Saya akan menempuh jalur banding bukan karena menolak co-parenting. Saya menerima sistem bergiliran menjaga anak, dua minggu sekali. Tapi saya menuntut keadilan atas keputusan yang menyudutkan saya. Itu tidak benar,” ujar Paula dalam keterangan pers di kawasan Jakarta Pusat pada Kamis (17/4/2025),

BACA JUGA  10 Tahun Menjanda Kiki Amalia Resmi Menikah dengan Penggemar

Ibu dua anak itu juga menekankan bahwa selama menjalani rumah tangga bersama Baim Wong, ia terus berusaha menjadi istri yang baik dan memperbaiki diri. Ia mengakui dirinya bukan sosok yang sempurna, namun tuduhan berat seperti perselingkuhan dinilainya tidak dapat diterima begitu saja.

“Saya bukan istri sempurna, tapi saya berusaha menjalani pernikahan dengan sungguh-sungguh. Tuduhan seperti itu sangat menyakitkan dan tidak mencerminkan kenyataan yang sebenarnya,” ungkapnya.

Selain mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi, Paula juga mengambil langkah serius dengan melaporkan majelis hakim yang menangani kasus perceraiannya ke Komisi Yudisial (KY). Ia mencurigai adanya pelanggaran kode etik dalam proses pengambilan putusan.

“Saya sudah resmi mengajukan laporan ke Komisi Yudisial. Saya percaya sistem hukum harus adil, dan jika ada pelanggaran etika, itu harus ditindak,” tegasnya.

BACA JUGA  Pemprov DKI Selenggarakan Mudik Gratis

Paula berharap langkah hukumnya ini bisa membuka jalan bagi keadilan, sekaligus membersihkan namanya dari tuduhan yang tidak berdasar. Ia juga menyatakan ingin terus belajar dan berkembang sebagai pribadi yang lebih baik usai menghadapi masa sulit ini.

“Saya percaya segala cobaan membawa hikmah. Insya Allah saya bisa melalui ini semua dan menjadi pribadi yang lebih kuat dan dewasa,” tutup Paula Verhoeven.(04)