Fokus Pemulihan, Indra Bekti Selektif Ambil Job

Indra Bekti

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID –Kondisi presenter Indra Bekti kini sudah siuman pasca-operasi yang dijalaninya seusai pingsan di toilet. Adapun Indra Bekti itu menjalani serangkaian operasi karena pecah pembuluh darah di kepala.

Hingga kini, Indra Bekti masih menjalani perawatan intensif di ruang ICU, meski sudah siuman dan kondisinya berangsur membaik.

Kemenkumham Bali

Meski begitu, pihak keluarga maupun manajemen Indra Bekti akan memfokuskan pada proses kesembuhan pria tersebut.

“Yang pasti kami dari keluarga dan manajemen akan konsentrasi untuk proses masa pemulihan dahulu,” ujar perwakilan manajemen, Atik, di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/12).

Dia menegaskan, pihaknya akan membatasi tawaran kerja kepada Indra Bekti sementara waktu, sebab fokus utama saat ini adalah kesehatan suami Aldilla Jelita itu.

BACA JUGA  Rencana Keluarga Buka Galang Dana Untuk Indra Bekti Tuai Hujatan Netizen

“Bukan mengabaikan job-job yang masuk. Sekarang, kan, percuma kalau mengiyakan atau menyanggupi pekerjaan, ‘oh satu bulan lagi sepertinya kerja,’ itu kayaknya kan enggak mungkin, memaksakan kondisi kak bekti sendiri,” tutur Atik.

“Jadi, konsentrasi kami dengan keluarga, proses pemulihan Kak Bekti sendiri. Itu yang menjadi tugas utama kami sekarang itu. Jadi, untuk job sementara dihold dulu,” Tambah Atik. (04)

Tinggalkan Balasan