Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompul Meninggal Dunia

Hotma Sitompul
Hotma Sitompul. (Foto: Dok. Instagram/@hotmasitompoelofficial)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Kabar duka datang dari dunia hukum Indonesia. Pengacara senior Hotma Sitompul atas dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (16/4/2025).

Meninggalnya Hotma Sitompul beredar di media sosial. Seperti disampaikan oleh pendeta Gilbert Lumoindong melalui Instagram story pribadinya.

Ucapan Selamat Idul Fitri MAHASI

“Selamat jalan Abang Hotma Sitompul,” tulis unggahan pendeta Gilbert.

Sebagai informasi, Hotma Sitompul lahir di Tanah Karo, Sumatera Utara, pada 30 November 1956 silam. Ia menempuh pendidikan tinggi di bidang hukum di dua perguruan tinggi ternama, yakni Universitas Indonesia dan Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Gelar sarjana dan magister hukumnya diperoleh dari Universitas Indonesia (UI).

Karier hukum Hotma sebagai advokat dimulai dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta, di mana ia sempat belajar langsung di bawah bimbingan tokoh hukum terkemuka, Adnan Buyung Nasution.

BACA JUGA  Gunung Merapi Muntahkan Awan Panas Sejauh 2000 Meter

Almarhum banyak menangani perkara-perkara besar. Ia mendirikan firma hukum Hotma Sitompoel & Associates dan turut mendirikan LBH Mawar Saron.(01)