Indonesia Patriots Absen di Seri Bandung

Indonesia Patriot harus absen pada ajang IBL 2022, seri Bandung. (Foto: Tim Humas dan Media IBL)

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Manajer Indonesia Patriots Jamin Mattotoran meminta maaf atas kejadian yang menimpa Ali Bagir Al Hadar dkk. Baik itu kepada PP Perbasi, IBL sebagai penyelenggara kompetisi basket nasional, maupun masyarakat Indonesia.

Akibat terinfeksi Covid 19, Indonedia Patriots tidak bisa berpartisipasi pada Seri Bandung pada 29 Januari hingga 5 Februari 2022.

Kemenkumham Bali

“Saya selaku manajer tim, mohon maaf terhadap Perbasi dan IBL, serta masyarakat, kami tidak bisa menghindari musibah ini. Namun kami janji akan segera pulih dan kembali lebih kuat lagi demi bola basket Indonesia. Terima kasih atas segala dukungannya baik dari masyarakat serta dari pihak pers indonesia,” terang Jamin, Selasa (1/2/22).

Dijelaskan Jamin, kondisi terkini tim Indonesia Patriots dalam kondisi baik-baik saja. Semua pemain sekarang dalam kondisi tanpa gejala. Makanan dan vitamin terjaga.

“Kami semua sudah di hotel isolasi,” ujarnya.

Lanjut Jamin, dikarenakan sudah pasti tidak bermain di seri ini, maka Indonesia Patriots fokus pada pemulihan tim. Untuk sementara, pemantauan terhadap gejala tersebut dilakukan. Rencananya, dalam 2-3 hari ke depan akan melakukan PCR mandiri lagi.

“Terima kasih atas dukungan dan perhatian seluruh masyarakat basket Indonesia. Kami menerima begitu banyak support baik melalui telepon maupun WhatsApp,” ucapnya.

Sebagaimana diketahui, dalam tes usap PCR ulang diketahui 18 personil Patriots menunjukkan hasil positif Covid-19, dari jumlah sebelumnya delapan. Dengan bertambahnya jumlah personel yang positif Covid-19, Indonesia Patriots belum memperoleh clearance.

IBL kemudian melakukan hal preventif dengan membatalkan rencana laga Patriots pada seri kedua IBL Tokopedia 2022 di C-Tra Arena Bandung, 29 Januari-5 Februari.

Para pemain Patriots yang terpapar adalah Aldy Izzatur Rahman, Esha Lapian, Daniel Willian, Valentinus Wongso, Dame Diagne, Adam Faruq, M. Nabizar, Ali Bagir Wayarabi Alhadar, Victory Lobbu, AA Gede Agung Bagus dan Serigne Modou Kane. Nama terakhir sudah mendapatkan hasil negatif pada tes ulang PCR.

Sementara para personil di luar pemain yang positif adalah pelatih kepala Milos Pejic, asisten pelatih Roland Robinson, asisten pelatih Ricky Gunawan, manajer tim Jamin Matotoran, Official Tim Rony Rahmat, Guntur dan Renny. (red)

Tinggalkan Balasan