Polsek Pademangan Monitoring Vaksinasi Anak di SDN Pademangan Barat 07

Vaksinasi anak usia 6-11 tahun di SDN Pademangan Barat 07, Kelurahan Pademangan Barat, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, Jumat (17/12/2021)/Foto:dok.Humas Polsek Pademangan

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Personel Polsek Pademangan melakukan monitoring vaksinasi anak usia 6 – 11 tahun di SDN Pademangan Barat 07, Kelurahan Pademangan Barat, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, Jumat (17/12/2021).

Dipimpin Ita Irmalia, jumlah tenaga medis yang diturunkan terdiri dari vaksinator 1 orang, bagian registrasi pendataan 4 orang, dan bagian pemeriksaan 1 orang.

Kemenkumham Bali

Adapun penanggung jawab vaksinasi adalah Kapolsek Pademangan Happy Saputra dalam vaksinasi yang diikuti sebanyak 100 siswa ini. Jenis vaksin yang digunakan adalah Sinovac.

Foto:dok.Humas Polsek Pademangan

“Target vaksinasi anak usia 6 – 11 tahun sebanyak 100 orang setiap harinya dengan menggunakan aplikasi akun P-Care Polres Metro Jakarta Utara. Gerai vaksin anak 6 – 11 tahun tersebut diselenggarakan Polsek Pademangan guna bertujuan mempercepat program pemberian vaksin kepada anak umur 6-11 tahun di wilayah Kecamatan Pademangan,” ujar Kompol Happy Saputra, dalam keterangannya.(red)

Tinggalkan Balasan