Hemmen
Berita  

Wakapolres Kompol Cek Kesiapan Pelayanan Vaksinasi Serentak Indonesia

dok. Fotografer

DENPASAR, SUDUTPANDANG.ID – Wakil kepala kepolisian Resor Badung Kompol I Ketut Dana SH, mengecek pelayanan vaksinasi serentak indonesia di SD 2 Gulingan, Kecamatan Mengwi, Badung, Bali. Kamis, (23/12) pagi 09.00 wita.

Pengecekan yang lebih memfokuskan  petugas yang melayani selain sarana dan prasarana yang digunakan, juga mengawasi ketataan para orang tua yang mengantar terhadap protokol kesehatan.

Kemenkumham Bali

Wakapolres seijin Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes, SIK, SH, MH menyebutkan vaksinasi serentak indonesia yang dilaksanakan di dua tempat yakni di SD No. 2 Gulingan, Br. Babakan Kawan, Desa Gulingan kecamatan Mengwi dan GOR Purancak, Desa Tibubeneng, Kecamatan Muta Utara, Kabupaten Badung telah siap sesuai harapan yaitu aman dan nyaman dengan melaksanakan protokol kesehatan secara ketat, meskipun dalam suasana mengantry.

BACA JUGA  Kutuk Keras Bom Bunuh Diri di Makassar, Muara Karta Dukung Pembubaran Ormas Anti Pancasila

“Kita harapkan masyarakat yang melaksanakan vaksinasi hari ini tetap sabar menunggu antryan, menjaga jarak dan menggunakan masker serta mencuci tangan di wastafel yang telah tersedia dengan sabun,” Jelasnya.

“Pagi ini kita belum bisa memastikan berapa yang akan melaksanakan vaksin, namun untuk di SD 2 dan SD 1 termasuk 15 orang dari TK Kunti Kumara Gulingan ini, Kita targetkan 200,” Bebernya.

Ia juga mengimbau masyarakat yang belum vaksin segera ke tempat pelayanan vaksin yang telah siap melayani dengan mendatar terlebih dahulu, kemudian mengecek kesehatan, guna dapat pelayanan  vaksin yang sehat dan bermanfaat.

“Ayo manfaatkan kesempatan melaksanakan vaksin, agar kesehatan tetap terjaga dengan baik,” Ajaknya

BACA JUGA  Kodim 1610/Klungkung Terima Penghargaan dari BDPHN

Senada dengan itu Kepala sekolah SD No 2 Gulingan Ni ketut Subadri, S.Pd M.Pd. jumlah siswa SD No 2 dan SD No 1 Gulingan yang akan vaksin hari ini termasuk TK Kunti Kumara   berjumlah 201 itupun kalau tidak ada yang sakit.

“Semoga vaksin hari ini berjalan lancar, sehingga anak – anak kami menjadi sehat dan kuat,” Doanya.

Ucapan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H DPP Mahasi

Tinggalkan Balasan