Warga Jabar Kaget Ada Foto Komeng di Surat Suara DPD, Auto Nyoblos

Komeng DPD
Komedian Komeng (Foto:Dok.KPU)

BANDUNG|SUDUT PANDANG.ID – Banyak warga Jawa Barat (Jabar) mengaku kaget ada foto komedian Komeng di surat suara calon Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI.

Kesan humor dari pemilik nama Alfiansyah Bustami itu tak ayal menarik perhatian pemilih di Jabar pada Pemilu 2024.

Kemenkumham Bali

Jajang, warga Cibaduyut Kota Bandung adalah salah satunya yang mengaku terkejut ada foto Komeng saat membuka surat suara warna merah di bilik suara.

Gak tau kalo ada Komeng nyalon DPD, ah saya pilih aja, semoga amanah Kang Komeng untuk DPD Provinsi Jawa Barat,” kata Jajang usai nyoblos, Rabu (14/2/2024).

“Pemilu sekarang masih asyik, gak panas banget kaya sebelumnya, warga provinsi lain jangan iri ya, Jabar mah aya Komeng,” sambungnya.

BACA JUGA  Kemendagri Umumkan Pemilu 2024 Akan Berjalan Sesuai Jadwal

Dia mengaku salut dengan strategi Komeng dalam Pemilu 2024. Tanpa banyak gembar gembor kampanye, spanduk apalagi baliho, hanya modal foto ‘kocak’ bisa banyak mendulang suara.

“Masalah kinerja ngikutin, daripada yang banyak gelar, parinter tapi ujung-ujungnya gak jelas,” katanya.

Warga Citayam Kabupaten Bogor, Yulianto, juga mengaku memilih Komeng sebagai calon senator mewakili Jabar

Wkwkwkkw iya gw coblos tuh si uhuy…????” katanya.

Nama Komeng juga menjadi trending topik di media sosial X.

Dalam akun X @komeng mengucapkan terima kasih bagi yang telah memilihnya.

Unggul

Berdasarkan laman pemilu2024.kpu.go.id, hingga pukul 21.30 WIB, suara yang sudah masuk 6,06 persen berasal dari 8.510 TPS.

Jumlah seluruh TPS di Jabar sebanyak 140.457. Komeng meraih suara sebanyak 72,115 atau 7,53 persen.

Perolehan suara terbesar Komeng untuk sementara berasal dari Kabupaten Bogor sebanyak 12.750 suara dan Kabupaten Sukabumi dengan 7.566 suara.

Melansir situs KPU, Komeng terdaftar sebagai calon anggota DPD dengan nomor urut 10 dari Provinsi Jabar.(01)