Malam Takbiran, Saling Lempar Petasan Kelompok Pemuda di Cipinang Tawuran

JAKARTA, SUDUTPANDANG.ID – Dua kelompok remaja terlibat tawuran di Gang Mayong, Kelurahan Cipinang Besar Utara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, saat malam takbiran Idul Fitri 1442 H pada Rabu (12/5/2021) malam.

Tawuran berawal dari saling lempar petasan dan berujung pelemparan batu.

Kemenkumham Bali
BACA JUGA  Soal Permintaan Pembukaan Hiburan Malam, Ini Respons Pemprov DKI

Dari video amatir terlihat 2 kelompok remaja saling serang di malam takbiran menggunakan batu dan petasan, kejadian terjadi sekitar pukul 20:00 WIB.

Tawuran terjadi antar 2 kelompok remaja dari RW yang berbeda.

BACA JUGA  Pomdam Jaya Gelar Razia Disiplin Kendaraan Bermotor TNI-Sipil

Aksi saling lempar petasan berujung tawuran juga mengakibatakn 1 ruko sembako hancur dan seorang anak perempuan terluka.

Tawuran mereda setelah petugas kepolisian dari Polsek Jatinegara dan Tim Rajawali mengamankan lokasi.

BACA JUGA  Polda Metro Jaya Utamakan Pendekatan Dialog Guna Cegah Tawuran

Salah seroang saksi mengatakan, tawuran pecah saat para remaja dari RW 3 tengah menggemakan takbir sembari memukul beduk.

Entah siapa yang memulai lebih dulu, aksi saling serang dengan petasan tak terelakan dan membuat dua kelompok ini kian geram.(heruli)

BACA JUGA  Di Tengah Aksi Unjuk Rasa, Takbir dan Sholawat Menggema di Balai Kota

Tinggalkan Balasan