Bali  

Bhabinkamtibmas Desa Munggu Ajak Masyarakat Patuhi Prokes

Bhabinkamtibmas Desa Munggu Aiptu Gusti Komang Rai memantau kegiatan Posyandu di Banjar Sengguan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Senin (15/11/2021) pagi (Foto:One SP)

BADUNG, SUDUTPANDANG.ID – Bhabinkamtibmas Desa Munggu Aiptu Gusti Komang Rai mengajak masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes). Hal ini disampaikan saat menyambangi kegiatan Posyandu di Banjar Sengguan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Senin (15/11/2021) pagi.

Imbauan ini merupakan salah satu bentuk komitmen Polres Badung dan Polsek jajaran melalui Bhabinkamtibmas yang tak henti-hentinyi mengimbau masyarakat untuk selalu mematuhi prokes sesuai anjuran pemerintah guna menekan lonjakan Covid-19.

Pembagian roti untuk para lansia (Foto:One SP)

“Kami memantau pelaksanaan kegiatan sekaligus memberikan imbauan agar petugas Posyandu ikut berperan aktif dalam mengingatkan masyarakat untuk selalu patuhi prokes dengan cara memberi contoh kepada masyarakat, salah satunya dalam penggunaan masker agar masker selalu digunakan dengan baik dan benar,” ujar Gusti Komang Rai, dalam keterangannya.

Pentingnya mematuhi prokes juga disampaikan Bhabinkamtibmas saat menyambangi kegiatan pembagian roti kepada para lansia.

Bhabinkamtibmas Desa Munggu Aiptu Gusti Komang Rai memantau kegiatan Posyandu di Banjar Sengguan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Senin (15/11/2021) pagi (Foto:One SP)

“Mematuhi prokes dan vaksinasi adalah hal penting dalam penanganan Covid-19. Karena kesehatan sangat penting untuk kita semua,” tuturnya.

“Jika kita sudah sehat, maka kita akan dapat melakukan aktifitas apapun, dan jika aktifitas sudah dilakukan maka perekonomian masyarakat akan berputar,” tambah Gusti Komang Rai penuh semangat.(One)

BACA JUGA  Kadiv Keimigrasian Ingatkan Prokes dan Pemberantasan Narkoba

Tinggalkan Balasan