Hemmen
Bali  

Biro Karesidenan Madiun Hadiri Perayaan HUT ke-7 Media Sudut Pandang di Bali

Denny Ruby Trisnawan
Biro Karesidenan Media Sudut Pandang Denny Rubi Trisnawan (kiri) bersama praktisi media yang juga Dewan Redaksi Media Sudut Pandang Aat Surya Safaat (kanan), usai acara Seminar Pariwisata dalam rangka HUT ke-7 Media Sudut Pandang di Denpasar, Minggu (21/8/2022)/Foto:istimewa

DENPASAR, SUDUTPANDANG.ID – Biro Karesidenan Madiun turut menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-7 Media Sudut Pandang di Denpasar, Bali, pada Minggu (21/8/2022) petang.

“Alhamdulillah saya bisa hadir di sini. Yang menjadi motivasi saya tidak lain adalah sebagai wujud dukungan dan rasa memiliki media Sudut Pandang,” kata Denny Rubi, biro Karesidenan Madiun media Sudut Pandang, di Denpasar.

Kemenkumham Bali

Disamping itu, dirinya juga ingin bersilaturahmi dengan keluarga besar Media Sudut Pandang baik jajaran redaksi maupun sesama biro.

Untuk diketahui pada HUT ke-7 Media Sudut Pandang, seminar Pariwisata Bali bertajuk “Bali Moves On”, menjadi acara intinya. Dimana pada acara itu diisi oleh narasumber dari tokoh pers terkemuka.

Bahkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahudin Uno, juga ikut memberikan sambutan melalui video rekaman di acara yang spesial tersebut.

Jajaran redaksi Sudut Pandang mengapresiasi kehadiran Denny Rubi dalam perayaan HUT ke-7 di Denpasar.

“Terima kasih atas kehadirannya Mas Denny, kami semua sangat mengapresiasi, semoga ke depannya kita dapat terus bersinergi untuk bersama-sama mengibarkan media Sudut Pandang,” tutur Pemimpin Redaksi media Sudut Pandang, Umi Sjarifah didampingi Dewan Redaksi sekaligus Pembicara Seminar Aat Surya Safaat.

Terima kasih

Seminar Pariwisata
Media Sudut Pandang menggelar Seminar Pariwisata Bali di Denpasar, Bali, Minggu (21/8/2022)/Foto:istimewa

Tak lupa, Umi juga mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dan semua pihak yang telah mendukung acara seminar pariwisata sehingga berjalan sukses. Antara lain Taipei Economic and Trade Office (TETO), Prof. Suhandi Cahaya, SH, MH, MBA, Muhammad Yuntri, SH, MH, Dr. Ari Yusuf Amir, SH, MH, Suherman Mihardja, SH, MH, Muara Karta, SH, MM, KRT AJM Andi Hakim, SH, PT Visa 4 Bali, Batur Natural Hot Spring, Rumah Makan Seked, Depot Manado, Persatuan Pengusaha Kawanua, Zahra Pie Susu, Monaliza Art Meubel, Mirah Investment and Development, Galeri Indonesia Amy Atmanto, FIFGRUP, T. Rusdy, PT Morenova Jaya Makmur, dan Media Gempita.co, Ibis Styles Hotel Bali, PWI Bali, SMSI Provinsi Bali, dan lain-lain.

“Terima kasih semuanya yang hingga saat ini terus mendukung media kami, termasuk acara seminar pariwisata dalam rangkaian HUT-77 RI dan HUT ke-7 Media Sudut Pandang, sukses selalu untuk kita semua,” ucap Umi.(rkm)

Tinggalkan Balasan