Bupati Asahan Ikuti Puncak Peringatan Hari Otda XXVII di Makassar

Bupati Asahan, Sumatera UtarA, H. Surya, B.Sc (kiri) Bersama Mendagri Tito Karnavian usai mengikuti puncak peringatan Hari Otonomi Daerah XXVII di Anjungan City of Makassar Sulawesi Selatan, Sabtu (29/4/23). FOTO: Diskominfo Asahan

ASAHAN, SUMUT, SUDUTPANDANG.ID  –  Bupati Asahan, Sumatera Utara, H. Surya, B.Sc mengikuti puncak peringatan Hari Otonomi Daerah XXVII di Anjungan City of Makassar Sulawesi Selatan, Sabtu (29/4/23).

Puncak peringatan Hari Otonomi Daerah XXVII tersebut ditandai dengan pelaksanaan upacara bendera dan bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian serta dihadiri oleh pejabat di lingkungan Kemendagri, Gubernur, Bupati dan Wali Kota se-Indonesia.

Kemenkumham Bali

Dalam amanatnya Mendagri menyampaikan bahwa otonomi daerah hendaknya mampu melahirkan pemimpin daerah yang terampil dan inspiratif. Karenanya, Mendagri menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada daerah-daerah otonom baru yang telah berhasil meningkatkan pendapatan asli daerah dan kemampuan fiskalnya.

BACA JUGA  Salahuddin Bin Talabudin Pahlawan Nasional, Halmahera Tengah Bangga

“Peningkatan tersebut diharapkan dapat dimanfaatkan untuk program-program pembangunan dan kesejahteraan rakyat sehingga dapat meningkatkan angka IPM, menurunkan angka kemiskinan, meningkatkan konektifitas serta akses infrastruktur yang baik dan lain-lain”, katanya.

Selain itu, kepada daerah yang kemampuan PAD dan fiskalnya baik tetapi IPM-nya masih rendah, angka kemiskinan masih cukup tinggi dan akses infrastruktur belum baik, perlu kiranya melakukan evaluasi untuk memastikan  bahwa penyusunan program dan kegiatan dalam APBD agar tepat sasaran,  efektif serta efesien.

“Kita semua pasti mampu menjaga stabilitas harga sehingga tidak terjadi inflasi yang dapat memberatkan rakyat. Kunci utama untuk mencapai itu adalah pada unsur sumber daya manusia, terutama ASN yang berintegritas, profesional dan dapat bekerjasama secara kolaboratif”, katanya.

BACA JUGA  Nenek dan Balita Tewas Tertimbun Longsor Saat Mengungsi

Usai mengikukti kegiatan tersebut, Bupati Asahan H. Surya, B.Sc turut menyampaikan ucapan selamat Hari Otonomi Daerah XXVII tahun 2023.

Selanjutnya Bupati mengajak untuk memaknai dan memperkuat kembali semangat serta prinsip-prinsip otonomi daerah dalam penyelenggaraan pemerintahan dengan meningkatkan kemandirian dan daya saing daerah, melalui berbagai inovasi yang kreatif serta pelayanan publik yang semakin baik untuk masyarakat Indonesia yang semakin maju serta unggul dan Kabupaten Asahan yang sejahtera, religius, dan berkarakter.

Bupati menyatakan siap mendukung berbagai kebijakan yang disampaikan oleh Mendagri, khususnya dalam puncak peringatan Hari Otda XXVII itu.

“Kita Pemerintah Kabupaten Asahan siap menindaklanjuti setiap amanat yang disampaikan Mendagri terutama terkait dengan penyusunan APBD yang tepat sasaran, Peningkatan PAD, penanganan stunting, penanganan inflasi serta peningkatan SDM ASN”, kata H Surya. (MA/02)

Tinggalkan Balasan