Berita  

Pangdam Jaya: Gunakan Medsos dengan Bijak

(Pendam Jaya)

JAKARTA,  SUDUTPANDANG.ID – Komandan Resimen Arhanud 1/Falatehan Kolonel Arh Nova Mahanes Yudha menyambut kunjungan kerja Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Untung Budiharto beserta rombongan di Markas Menarhanud 1/Falatehan yang terletak di Pondok Aren, Bintaro Jakarta Selatan Selasa (18/1).

Kehadiran Pangdam Jaya di markas resimen langsung disambut dengan jajar senjata dan penghormatan, serta tradisi seni budaya Betawi ‘Palang Pintu’ bentuk penghormatan kepada tamu/tokoh penting yang berkunjung.

Danmenarhanud 1/F Kolonel Arh Nova Mahanes Yudha, mengenalkan satu persatu Perwira Staf Resimen mulai dari Wadan sampai Para Kasi, Danki dan Danton Resimen kepada Pangdam Jaya, selanjutnya dilaksanakan kegiatan foto bersama dan penanaman pohon.

Danmenarhanud 1/F menyampaikan, bahwa kunjungan kerja Pangdam Jaya ke markas Resimen 1/F dalam rangka silaturahmi dan perkenalan beliau kepada seluruh personel di jajaran Kodam Jaya.

BACA JUGA  Peringati HUT Asahan ke-77, Bupati Gelar Rapat Rakorpem Bulan Maret 2023

Kunjungan kerja selanjutnya Pangdam Jaya mendatangi Mayonarhanud 10/⁶,ABC di Bintaro (Jaksel) yang langsung diterima Danyonarhanud 10/ABC Letnan Kolonel Arh Syarif SB, S.H., dan memperkenalkan para Perwira Staf Yonarhanud 10/ABC.

Dalam kunjungan ini,  Pangdam Jaya juga meresmikan sarana gedung fitness center yang baru selesai pembangunannya, serta ‘Jam Komandan’ Pangdam memberikan pengarahan didepan prajurit Yonarhanud 10/ABC.

Dalam pengarahan tersebut Pangdam Jaya, memberikan poin penting yang harus menjadi perhatian utama prajurit Gagak Hitam. “Para anggota agar mengetahui tugas pokok mereka masing-masing dan hindari pelanggaran jangan sampai terpengaruh dengan hal-hal negatif seperti judi, alkohol dan narkoba serta bijaksanalah dalam menggunakan media sosial,” pesan Pangdam. (red)

Tinggalkan Balasan