Jakarta, Sudutpandang.id – Beragama tidak hanya menjalankan ibadah ritual semata, namun mampu menggerakan hati untuk membantu sesama.
Ibadah nyata ini dipraktikan oleh Yayasan Majelis Dzikir Al-Qurbah dan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II/IPC Cabang Tanjung Priok dengan menggelar sunatan massal dan santunan untuk anak yatim di Komplek Pelindo II, Rawa Badak Utara, Koja, Jakarta Utara, Sabtu (20/3/2021).
“Alhamdulillah telah dilaksanakan khitanan massal, semoga anak-anak yang dikhitan menjadi anak-anak sholeh,” ucap Ketua Yayasan Majelis Dzikir Al- Qurbah Ustadz Abdul Goni.

Ustadz Abdul Goni menjelaskan, peringatan Isra Miraj Nabi Besar Muhammad SAW 1442 H akan dilaksanakan pada hari Minggu (21/3/2021).
“Semoga momentum peringatan Isra Miraj Nabi Besar Muhammad SAW dapat meningkatkan ketaqwaan terhadap Allah SWT,” harapnya.
“Saat ini negeri kita masih dilanda pandemi Covid-19, mari kita terus berdoa agara virus corona segera sirna. Pandemi Covid-19 membawa banyak hikmah, kita harus menjadikannya sebagai spirit kepedulian untuk membantu sesama dengan nawaitu mencari ridho Allah SWT,” pesan Ustadz Abdul Goni.
Hal ini, jelas Ustadz Abdul Goni, sejalan dengan tema perayaan Isra Miraj yakni “Mengajak bergandeng tangan dalam kebaikan dan mencari ridho dan berkah Allah SWT”.

Secara simbolis mewakili General Manager (GM) IPC Cabang Tanjung Priok, Guna Mulyana, Angga Tristiyanto menyerahkan santunan kepada anak yatim.
“IPC Cabang Pelabuhan Tanjung Priok insya Allah senantiasa hadir dalam kegiatan sosial, seperti dalam acara sunatan massal dan santunan untuk anak yatim serta peringatan Isra Miraj Nabi Besar Muhammad SAW 1442 yang digelar Majelis Dzikir Al-Qurbah di Komplek Pelindo Rawa Badak Utara. Mari kita bersama bersinergi membantu sesama, khususnya di masa pandemi saat ini,” ujar Angga Tristiyanto.

Hadir dalam acara dengan menerapkan protokol kesehatan ini sejumlah tokoh agama, dan masyarakat, salah satunya H. Tadjudin Nur.


“Alhamdulillah masih diberikan kesehatan. Semoga kita semua senantiasa dalam lindungan Allah SWT, dan berkah selalu untuk kita semua,” ucap H. Tadjudin Nur, yang juga salah penasehat rohani majalah dan media online SudutPandang.(pah/fir)