Hemmen

Pj Wali Kota Bekasi Resmi Melantik 37 Pejabat Esselon III dan IV

Esselon III
Pj Wali Kota Bekasi Resmi Melantik 37 Pejabat Esselon III dan IV (Foto:Humas Pemkot Bekasi)

KOTA BEKASI, SUDUTPANDANG.ID –Pj. Wali Kota Bekasi, Gani Muhamad resmi melaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji 37 Pejabat Struktural Esselon III dan IV di Lingkungan Pemerintah Kota Bekasi di Aula Nonon Sonthanie, pada Jum’at (31/5/2024).

Pelaksanaan tersebut tentu sudah sesuai Ketentuan Perundang-Undangan yang berlaku dan telah mendapatkan Surat Persetujuan atau Rekomendasi dari Menteri Dalam Negeri dengan Nomor: 100.2.2.6 Tanggal: 29 Mei 2024.

Kemenkumham Bali

Sebagai dasar Pengambilan Sumpah/Janji Pejabat Struktural Esselon III dan IV hari ini tertuang dalam Surat Keputusan Wali Kota Bekasi Nomor: 800.1.3.3/Kep.62-BKPSDM/V/2024.

Adapun daftar Pejabat Struktural Esselon III dan IV tersebut adalah:

  1. Dra. Amsiyah M.Si.
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Satpol PP Kota Bekasi.
  2. Priadi Santoso, S.Sos., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Bekasi.
  3. Bilang Nauli Harahap, S.T., M.S.E.
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bekasi.
  4. Dra. Meri Soniati S
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Kota Bekasi.
  5. Hanafi, S.Kom., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Administrasi dan Pengembangan Karir Aparatur Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Bekasi.
  6. Sri Wahyuni S.E., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Kepala Sub Bagian Umum Dan Kepegawaian Sekretariat Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik Dan Persandian Kota Bekasi.
  7. Dwi Putri Puji Astuti S.STP., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Kepala Seksi Pelayanan Pengaduan Masyarakat dan Bina Personil Bidang Pembinaan Masyarakat dan Personil Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bekasi.
  8. Mulky Syihabuddin, S.STP.
    Jabatan Sekarang: Kepala Seksi Pemerintahan, Ketentraman dan Ketertiban Kelurahan Bojong Rawalumbu Kecamatan Rawalumbu Kota Bekasi.
  9. H. Enung Nurholis, S.IP., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Bekasi.
  10. Ridwan AS, S.H., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Camat Bekasi Barat Kota Bekasi.
  11. Ronald Achyar, S.T., M.T.
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Kecamatan Bekasi Timur Kota Bekasi.
  12. Agustinus Prakoso, S.E, M.M.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Penanggulangan Masyarakat Miskin Dinas Sosial Kota Bekasi.
  13. Robbie Arfiansyah Putra., S.STP., M.M.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pendapatan Badan Pendapatan Daerah Kota Bekasi.
  14. Zalaludin, S.Sos., M.M.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bagian Tata Usaha Sekretariat Daerah Kota Bekasi.
  15. Hj. Rika Susanna, SE, M.M.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dinas Kepemudaan Dan Olahraga Kota Bekasi.
  16. Heryanto, AP., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Camat Pondok Melati Kota Bekasi.
  17. Ikhwanudin Rahma, A.MTrD.
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Dinas Sosial Kota Bekasi.
  18. Drs. Ade Rahmat Karyadi
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Pendapatan Daerah Badan Pendapatan Daerah Kota Bekasi
  19. Yeyen Kusmiati, S.Sos., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Penelitian Dan Pengembangan Badan Perencanaan Pembangunan Dan Penelitian Pengembangan Daerah Kota Bekasi.
  20. Johan Budi Gunawan Surmadi, ATD
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Bekasi.
  21. Edison Effendi, S.E., M.M.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kota Bekasi.
  22. Andy Masagung Rahmatsyah, S.T, M.Si.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Perencanaan Ruang Dinas Tata Ruang Kota Bekasi.
  23. Saut Hutajulu, A.Md.LLAJ., S.E., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Sekretariat Daerah Kota Bekasi.
  24. Ombot, S.Sos.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bekasi.
  25. Dra. Eva Lailan Musyarofah, M.Si.
    Jabatan Sekarang: Kepala UPTD Pengendalian Penduduk Wilayah Bekasi Selatan Dinas Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana Kota Bekasi.
  26. Hemis Ismana, S.E.
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Kelurahan Bekasijaya Kecamatan Bekasi Timur Kota Bekasi.
  27. Gutus Hermawan Eka Permana, S.IP.
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Badan Pendapatan Daerah Kota Bekasi.
  28. Mayasin, S.E.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Angkutan Dan Terminal Dinas Perhubungan Kota Bekasi.
  29. Dian Anggraini, S.IP.
    Jabatan Sekarang: Kepala Bidang Pembinaan Masyarakat dan Personil Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bekasi.
  30. Nurkamal, S.AP.
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Kelurahan Jatiwaringin Kecamatan Pondok Gede Kota Bekasi.
  31. Heni Setiowati, S.T., M.Si.
    Jabatan Sekarang: Sekretaris Dinas Tata Ruang kota Bekasi.
  32. Warjan, S.AP.Jabatan Sekarang: Lurah Harapanbaru Kecamatan Bekasi Utara Kota Bekasi.
  33. Fitri Junita, S.STP, MM.Jabatan Sekarang: Kepala Seksi Ekonomi Dan Pembangunan Kecamatan Bekasi Timur Kota Bekasi.
  34. Nahwan Wawan, S.E
BACA JUGA  Dhena Devanka Akui Belum Siap Membuka Hati Pada Pria

Jabatan Sekarang: Kepala Seksi Bina Perparkiran Bidang Prasarana Dinas Perhubungan Kota Bekasi.

35. Waryo, S.AP., M.M.Jabatan Sekarang: Lurah Bojongmenteng Kecamatan Rawalumbu Kota Bekasi.

36. Iil Ilmiah, S.E.
Jabatan Sekarang: Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kecamatan Rawalumbu Kota Bekasi
37. Jaya, SE.
Jabatan Sekarang: Sekretaris Kelurahan Bojongmenteng Kecamatan Rawalumbu Kota Bekasi.

Selepas pelantikkan, Pj. Wali Kota Bekasi, Gani Muhamad menegaskan kepada 37 pejabat Esselon III dan IV yang dilantik untuk menjaga integritas dan loyalitas sebagai ASN.

“Dimanapun Bapak/Ibu ditempatkan, saya titip pesan untuk tetap menjaga integritas dan loyalitas-nya sebagai ASN. Lakukan pekerjaan dengan komitmen penuh dan sungguh-sungguh guna mewujudkan birokrasi Pemerintahan yang akuntabel,” tegasnya.

BACA JUGA  Disambut Positif, Liga Bolabasket Putri Siap Bergulir

Pelayanan kepada masyarakat pun juga harus lebih maksimal dengan tidak lupa untuk lakukan pembinaan kepada Aparatur di lingkungan masing-masing agar terciptanya keharmonisan di lingkungan kerja.

“Sebagai Pelayan Masyarakat, tentunya kita semua harus terus menjaga dan menciptakan pelayanan yang prima, harapannya pelayanannya semakin meningkat, dan masyarakat semakin percaya kepada kinerja kita, dengan diiringi juga pembinaan yang intensif kepada SDM di instasi masing-masing, sehingga lingkungan kerja nyaman, dan terciptanya keharmonisan antar rekan kerja,” tutup Gani.

Pj. Wali Kota Bekasi juga mengungkapkan kepada awak media pelaksanaan rotasi dan mutasi ini sudah menempuh dan memenuhi syarat administratif dan sudah mendapatkan izin dari Kemendagri.

“Jadi saya baru saja melantik dan melakukan alih tugas beberapa pejabat, dan pelaksanaan mutasi rotasi ini sudah menempuh dan memenuhi syarat administratif dan sudah mendapatkan izin dari Kemendagri,” ungkap Gani Muhamad.(PR/04).