Politisi PDIP Kota Kediri Dukung Paslon FREN

Politisi PDIP Kota Kediri Dukung Paslon FREN
Politisi PDIP Fadilah Puspawati deklarasi mendukung paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota nomor urut 2, Ferry Silviana Feronica dan Regina Nadya Suwono (FREN) di Taman Selomangleng, Kota Kediri, Minggu (27/10/2024).(Foto: Chandra SP)

KOTA KEDIRI-JATIM, SUDUT PANDANG.ID – Politisi Partai Partai PDI Perjuangan (PDIP), Fadilah Puspawati yang juga mantan anggota DPRD Kota Kediri 2019-2024 resmi mendukung pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota nomor urut 2, Ferry Silviana Feronica dan Regina Nadya Suwono (FREN).

Dukungan dan deklarasi Fadhilah Puspawati dilakukan bersama sejumlah kader pendukungnya di Taman Selomangleng, Kota Kediri, pada Minggu (27/10/2024).

Kemenkumham Bali

“Dukungan untuk FREN sudah saya rencanakan. Seperti kita ketahui Presiden RI, Bapak Prabowo Subianto terkait masalah dinasti mengatakan selama dinasti itu menyumbangkan putra putri terbaiknya, kenapa tidak harus kita dukung. Nah, saat 10 tahun Wali Kota Kediri dipimpin oleh Bapak Abdullah Abu Bakar sudah kita rasakan bersama Kota Kediri menjadi makmur, bahagia dan APBD juga meningkat. Itu yang harus kita lanjutkan,” tutur Fadilah pada awak media.

BACA JUGA  Sikapi Kasus Suap Komisioner KPU, PDI Perjuangan Bentuk Tim Hukum

Fadhilah menyatakan meski dirinya masih menjadi bagian dari PDIP tapi keyakinan hatinya telah tertuju kepada pasangan nomor urut 2, FREN.

“Kemarin saya sempat diberikan SP1 dari PDI Perjuangan, tapi pendukung saya mengatakan untuk bisa fokus mendukung FREN, untuk resiko selanjutnya nanti dipikirkan belakangan, fokusnya untuk mendukung FREN menang pada Pilkada tanggal 27 November 2024,” ucapnya.

Di tempat yang sama, Calon Wali Kota Kediri, atau yang biasa disapa Bunda Fey mengatakan, deklarasi dari politisi Partai PDIP merupakan berkah dan anugerah yang luar biasa bisa menjadi bagian dari keluarga besar FREN.

“Ke depan pasti kerja-kerja politik FREN di lapangan jauh lebih kuat bakal bisa tancap gass. Seperti kita ketahui beliau punya simpatisan militan yang luar biasa, dimana beliau sudah mengatakan semangat untuk kerja kampanye dilapangan seperti gerbong kereta, jadi FREN tancap gas pool,” katanya penuh semangat.

BACA JUGA  Digosipkan Maju Pilkada 2024, Kaesang : Lihat Nanti Dulu

Sementara itu anggota Komisi IX DPR RI dari Partai NasDem, Nurhadi yang hadir dalam deklarasi hari ini mengatakan FREN akan menang pada Pilkada Kota Kediri.

“Kenapa kami memberi rekomendasi kepada FREN karena di NasDem itu ada slogan Play to Win, berjuang untuk menang, maka kita memberikan dukungan kepada paslon FREN yang pasti menang. Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim FREN pasti menang,” ujarnya semangat.

Nurhadi pun menyampaikan pesan didepan para pendukung FREN, untuk lebih fokus merapatkan barisan mendukung FREN menang pada 27 November 2024.

“Sepuluh tahun kepemimpinan Mas Abdullah Abu Bakar sebelumnya sudah kita rasakan. Dari dua hasil lembaga survei di Kota Kediri ditasbihkan menjadi kota paling kaya dan paling bahagia. Kalau pengen bahagia ya coblos no 2,” paparnya memberi semangat.(CN/01)