JAKARTA, SUDUTPANDANGID – Yudo Andreawan, pria berkaca mata yang viral di media sosial usai membuat onar dengan penumpang di Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, kini telah memakai baju oren alias ditetapkan menjadi tersangka oleh Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
Yudo ditangkap polisi usai menyerang korban di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Pusat pada Kamis (13/4/2023). Laporan tersebut dibuat langsung oleh korban yang diserang oleh Yudo.
Siapakah sosok korban yang melaporkan Yudo Andreawan?
Tim Sudutpandang.id berhasil mewawancarai korban yang melaporkan Yudo ke Polda Metro Jaya. Pelapor tersebut bernama Reinhard Richard Arnindyo Wattimena, S.H. Ia mengaku menjadi korban kekerasan fisik dan verbal Yudo Andreawan.
“Ya benar, saya yang melaporkan Yudo Andreawan ke Polda Metro Jaya. Bukan hanya saya saja yang menjadi korban, lebih dari 17 TKP. Tetapi hanya saya saja yang melaporkan kasus tersebut ke Polda Metro Jaya, karena saya sudah gerah atas perbuatan pelaku yang selalu merasa kebal hukum dengan alasan punya penyakit mental,” kata Reinhard Richard Arnindyo Wattimena, saat dihubungi Sudutpandang.id, Minggu (16/4/2023).
Pria yang akrab disapa Reinhard ini mengungkapkan kronologi kejadian, sehingga ia menempuh jalur hukum melaporkan Yudo.
“Kejadian tersebut bermula saat saya left grup WA, karena saya terganggu sekali dengan adanya grup halu yang dibuat oleh Yudo. Pelaku pun tak terima karena saya left grup, pelaku kemudian menghina dan memaki saya serta orangtua saya di dalam grup,” ungkap Reinhard.
Tak terima ayahnya dihina oleh pelaku di dalam grup WA, ia pun langsung menelepon pelaku untuk menanyakan hal tersebut. Bukannya meminta maaf, Yudo malah memancingnya untuk menemuinya di salah satu pusat perbelanjaan di kawasan Jakarta Pusat.
“Awalnya saya hanya ingin menanyakan penyebab pekerjaan ayahnya dibawa-bawa dalam grup WA tersebut, tapi saya malah diludahi dan dicakar oleh pelaku, saya pun melaporkan kejadian tersebut ke Polda Metro Jaya,” jelasnya.
“Kalau anda ada masalah dengan saya, jangan pernah bawa-bawa orang tua saya,” lanjut Reinhard menirukan ucapannya yang mengaku tak terima orangtuanya dihina oleh pelaku.
Nama Yudo Andreawan viral di media sosial lantaran beberapa kali membuat onar di stasiun dan tempat-tempat umum lainnya. Diketahui, ia merupakan mahasiswa S-2 di sebuah universitas di Jakarta.
“Yang bersangkutan (Yudo) kami belum bisa dalami secara dalam, kami baru bisa mem-profiling awal yang bersangkutan mahasiswa S2 di universitas di Jakarta,” kata Kasubdit Ranmor Ditreskrimum, Jumat (14/4/2023) lalu.(tim)