ASAHAN, SUDUTPANDANG.ID –Wakil Bupati (Wabup) Asahan ikuti Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) TP PKK Kab. Asahan, sekaligus melantik beberapa Ketua TP PKK Kecamatan yang baru.
Dalam pembukaan Kadis PMD menyampaikan pelantikan tersebut bertujuan meningkatkan kerjasama Pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten, Kecamatan, Kelurahan dan Desa agar kebijakan Pemerintah Kabupaten Asahan dapat tersampaikan ke Kecamatan dan Desa dalam hal keterpaduan pengelolaan gerakan PKK serta meningkatkan pengetahuan dan pemahaman pengurus TP. PKK terhadap materi yang disampaikan.
Sementara Ketua TP PKK Kabupaten Asahan dalam sambutannya mengajak kepada seluruh Ketua PKK Kecamatan yang baru dilantik untuk lebih semangat dalam melaksanakan tugas dan pengabdian dalam upaya memberhasilkan 10 program PKK.
Beliau berharap agar TP PKK Kecamatan dapat lebih mengembangkan program unggulan dan memanfaatkan lahan pekarangan dengan menanam toga dan sayuran lainnya.
“Marilah kita semua laksanakan tugas ini dengan keikhlasan dan kebersamaan dan Insyaallah apabila segala sesuatu yang kita laksanakan dengan dengan niat yang baik mudah-mudahan akan membawa hasil yang baik pula,”tuturnya dalam keterangan tertulisnya, Selasa (24/10).
Sementara itu Wabup Asahan Taufik Zainal Abidin, S.Sos, M.Si menyampaikan dalam rangka pemberdayaan keluarga, tim penggerak PKK memiliki peran strategis dalam membangun.
“Kami berharap TP PKK sebagai Mitra pemerintah dalam membangun daerah untuk lebih proaktif membangun kemitraan dengan semua pihak guna menyerap dan menampung aspirasi, mempertajam penyusunan programnya sehingga dapat lebih menyentuh kebutuhan dan kepentingan masyarakat,”harap Wabup Asahan
Acara dilanjutkan dengan pemaparan hasil Rakornis PKK Nasional yang disampaikan oleh Sekretaris PKK Ny. Nurasyah Rahmat Hidayat yang dilanjutkan dengan pengukuhan Ketua Pembina Pos Pelayanan Terpadu Kecamatan se-Kabupaten Asahan.
Diketahui acara itu turut hadir Ketua PKK Kabupaten Asahan Ny. Hj. Titiek Sugiharti Surya, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) serta seluruh Camat se-Kabupaten Asahan, dalam kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Sanggar Desa Perkebunan Sukaraja Kec. Simpang Empat.(MA/04)